Sonora.ID – Masyarakat Indonesia pasti selalu mengutarakan kata ‘cantik’ ketika ditanya tentang perempuan Manado.
Julukan ‘cantik’ ini memang sudah sejak lama dipegang oleh perempuan Manado dan hampir seluruh Indonesia mengakui hal tersebut.
Ternyata, julukan ‘cantik’ tidak serta-merta diberikan begitu saja kepada perempuan Manado. Terdapat 4 alasan mengapa perempuan Manado dinilai sangat cantic.
Bertanya-tanya dengan 4 alasan tersebut? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Perempuan Manado Memiliki Kulit Putih dan Cerah
Meskipun terletak di pesisir pantai, ternyata perempuan Manado memiliki kulit yang putih dan cerah.
Memang tidak semuanya karena ada yang lahir dengan kulit sawo matang, tetapi tidak menutupi fakta bahwa perempuan manado didominasi lahir dengan kulit putih dan cerah.
Banyak yang mengatakan bahwa Sulawesi Utara memiliki udara yang cukup dingin, sehingga keadaan kulit perempuan di sana lebih terjaga dan lembap.
Selain itu, kulit putih dan cerah ini juga biasanya didapatkan karena faktor keturunan.
Tetapi, perempuan Manado juga memiliki kebiasaan yang baik dalam menjaga kecantikannya. Mereka masih menggunakan parutan kelapa sebagai lulur untuk membersihkan kulit mati.
Tidak heran, perempuan Manado masih memiliki kulit putih dan cerah.
Baca Juga: 5 Pesona Seleb Berdarah Manado yang Bikin Jatuh Hati, Cantik Maksimal!
Perempuan Manado Memiliki Otak yang Cerdas
Cantik tidak hanya datang dari paras semata, tetapi hal tersebut juga bisa dimiliki oleh seseorang yang lahir dengan otak cerdas.
Tidak heran, perempuan Manado dikenal sangat cantik karena memiliki otak yang cerdas,
Kecerdasan ini merupakan sebuah anugerah yang diberikan oleh Tuhan yang Maha Esa kepada para perempuan Manado.
Sebagai bukti nyatanya, perempuan Manado yang menujukkan kepintarannya kepada masyarakat Indonesia adalah Nagita Slavina, Mikha Tambayong, Sandy Aulia, Julie Estelle, dan masih banyak lagi.
Perempuan Manado Pintar dalam Bergaul
Selain terlahir dengan otak yang cerdas, perempuan Manado juga diberikan bakat oleh Tuhan dalam berkomunikasi.
Para perempuan Manado sangat pintar dalam bergaul karena memiliki skill komunikasi yang baik.
Kemampuan ini diberikan sebagai penunjang bagi perempuan Manado karena kota tempat kelahirannya merupakan kota perdagangan. Sehingga, banyak sekali komunikasi yang terjadi di kota Manado.
Selain itu, perempuan Manado juga pintar dalam beradaptasi dan bisa selalu tampil berani dengan penampilannya.
Tak heran, kecantikan dari perempuan Manado pun semakin terpancar ke lingkungan sekitarnya.
Baca Juga: 5 Fakta Unik Bunga Daisy, Flora Cantik yang Bisa Dikonsumsi!
Perempuan Manado Lahir dengan Faktor Keturunan yang Baik
Dari sejarahnya, perempuan Manado datang dari suku Minahasa yang memang terkenal sangat cantik.
Terdapat kisah tentang seorang putri kerajaan Tiongkok yang merupakan nenek moyang dari suku Minahasa dan menikah dengan jenderal dari Mongolia.
Sayangnya, pernikahan mereka ditentang, sehingga keduanya diasingkan ke ujung Sulawesi.
Dari sini lah, keturuan dari mereka pun beranak-pinak dan pada akhirnya muncul para perempuan Manado yang memiliki paras cantik.
Generasi-generasi perempuan Manado sebelumnya juga banyak yang menikah dengan laki-laki dari Portugal, Spanyol, Belanda, dan masih banyak lagi.
Tidak heran, faktor keturunan para perempuan Manado menjadi lebih baik dan unggul, sehingga mereka dikenal sangat cantik.
Baca Juga: Pancaran Kecantikan yang Sempurna, 4 Zodiak Ini Cantik Luar Dalam!