Pertumbuhan yang tinggi dari komponen tersebut disebabkan harga komoditas yang melejit karena masalah pasokan. The fed yakin seiring dengan pemulihan pasokan, harga komoditas akan kembali normal.
Mobil dan truk bekas jadi salah satu komponen yang memiliki pertumbuhan tinggi karena aktivitas ekonomi AS yang mulai pulih sehingga daya beli naik.
Pertumbuhan inflasi secara bulanan komponen ini hanya tinggi di bulan April-Juni setelah itu pertumbuhan cenderung datar. Sehingga dianggap hanya memiliki efek sementara.
Untuk komponen yang perlu diperhatikan karena memiliki efek permanen adalah “shelter” karena terkait dengan sewa rumah. Komponen ini sudah mulai naik dan jika terus meningkat, bukan tidak mungkin sinyal kenaikan suku bunga AS semakin dekat.
Baca Juga: Sektor Kesehatan dan Perbankan Memiliki Saham Terkuat di Masa Pandemi
Kenapa sih suku bunga AS sangat penting?
Secara sederhana, jika suku buga AS naik dikhawatirkan akan menarik dana investasi dari emerging market termasuk Indonesia. Hal ini karena investasi di AS dianggap lebih aman daripada di emerging market dan sinyal ekonomi yang sudah membaik.
IHSG Hari Ini
IHSG secara teknikal sesuai dengan yang telah diantisipasi, kenaikan sudah signifikan rawan terjadi koreksi normal. Dalam jangka pendek berpotensi terkonsolidasi dari 6600-6700. Jangka terlalu agresif, IHSG masih rawan terbawa sideways.
Ditulis oleh Team Emtrade