5 Fakta Menarik Mengapa Kita Harus Rutin Menggosok Gigi, Ini Bukan untuk Kebersihan Mulut Saja!

26 November 2021 15:00 WIB
5 Fakta Menarik Mengapa Kita Harus Rutin Menggosok Gigi, Ini Bukan untuk Kebersihan Mulut Saja!
5 Fakta Menarik Mengapa Kita Harus Rutin Menggosok Gigi, Ini Bukan untuk Kebersihan Mulut Saja! ( https://www.freepik.com/)

Sonora.ID – Menggosok gigi adalah hal kecil yang mungkin tidak dilakukan beberapa orang atau bahkan kamu sebagai orang tua yang memiliki adek kecil enggan untuk mengingatkan betapa pentingnya menggosok gigi.

Bukan hanya kebersihan mulut saja, ternyata menggosok gigi memiliki peran penting dan lebih dari apa yang sudah kita ketahui secara umum tersebut. Apa saja itu? Berikut daftarnya:

Konsepsi Tertunda pada Bayi

Bagi kamu yang sedang hamil, cobalah untuk gosok gigi dengan rutin. Memang terdengar tidak masuk akal, tapi gigi yang adalah tempat berbagai makanan bisa masuk dapat disinyalir mengandung bakteri kecil yang bisa menginfeksi janin.

Bila tidak rutin gosok gigi, bisa saja saat bayi dilahirkan ada mengalami konsepsi atau susunan pemikiran yang tertunda akibat bakteri saat dikandung.

Akan lebih baik lagi, seorang ibu hamil rutin untuk memeriksa gigi, apalagi saat merasa sakit atau kurang nyaman pada area mulut. Sebab, kemungkinan terparah yang dapat terjadi adalah bakteri yang bisa mengimbas pada jantung dan otak si calon buah hati.

Menyebabkan Penyakit Jantung

Gigi juga tersambung dengan berbagai saraf pada tubuh manusia. Oleh sebab itu, kesehatan gigi dan gusi bisa berakibat pada suatu penaykit.

Jarang menggosok gigi dengan teratur dan benar, bisa saja membuat bakteri menumpuk pada sela-sela gigi dan mulut. Maka itu akan menyebabkan berbagai hal, bukan hanya bau mulut saja tapi memicu kesehatan pembuluh dara dan jantung.

Salah satu penyakit yang bisa saja menyerangmu adalah endocarditis. Itu adalah gangguan pada jantung yang salah satu penyebabnya adalah bakteri serta infeksi pada gusi menyebar ke lapisan jantung.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik Candi Borobudur, dari Kisah Asmara pada Relief Candi hingga Kelakuan Wisatawan

Menghilangkan Bau Rokok

Bagi kamu yang suka rokok dan sangat ketergantungan. Rutin-rutinlah untuk menggosok gigi. Sebab, bau asap rokok pada mulut dapat tertinggal dan memberikan bau yang tidak sedap jika kamu sedang berbicara.

Seorang perokok dapat memiliki bau mulut 4 kali lebih tidak enak dibanding seorang yang tidak merokok. Selain itu, kamu bisa saja mengalami penyakit gusi akibat tembakau yang kamu hisap tersebut.

5 Kali Lebih Berisiko Terkena Radang Sendi

Nyeri sendi yang sering kita rasakan bisa jadi bukan hanya dari kurangnya olahraga ataupun salah posisi saat tidur.

Tapi kurangnya gosok gigi bisa 5 kali lebih berisiko merasakan radang sendi. Sebab, ada bakteri pada gigi dan gusi yang bisa merambat ke sendi dan meyebabkan nyeri luar biasa.

Bakteri tersebut dinamai porphyromas gingivalis, yang bisa memproduksi enzim buruk dan bereaksi sehingga menjadi musuh imun yang bisa menyebabkan kerusakan tulang.

Salah satu menghilangkannya adalah dengan rutin menggosok gigi dengan benar dan pastikan menggunakan pasta gigi serta berkumur dengan air yang bersih.

Hemat

Salah satu hal yang bermanfaat jika kamu rutin menggosok gigi adalah hemat. Sebab, alat untuk menggosok gigi cenderung murah dibanding kamu harus pergi ke dokter karena menderita penyakit yang disebabkan oleh bakteri pada gigimu.

Atau kamu harus sebulan sekali perlu mengontrol gigimu ke dokter yang itu bisa saja mendapatkan harga yang tidak murah. Jadi, salah satu cara hemat adalah dengan menggosok gigi dengan rutin.

Baca Juga: Sempat Viral! Kisah Nikah Siri WNA yang Berujung Kematian dan Ini Fakta Hukum yang Berlaku di Indonesia

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm