Sonora.ID – Bagi Sebagian orang, hidup sendiri dan tidak ada orang yang bisa menemani dirinya saat suasana hati lagi kacau adalah hal yang bisa membuatnya depresi.
Bahkan bisa merasa bahwa tidur saja tidak bisa nyenyak dan hanya bisa membuka mata tanpa tak tau ingin berbuat apa. Suasana hati yang kalut, kesepian tapi tidak ada satupun orang yang menjawab panggilanmu atau membalas pesanmu memang hal yang bisa menambah amarah dalam diri.
Sejenak menonton film atau makan terkadang terasa membosankan dan tidak menghibur sama sekali.
Tapi, setidaknya membuat secangkir cokelat atau kopi panas bisa meredakan amarah dalam hati. Meskipun hanya sedikit amarah.
Mungkin terdengar bisa santai, tapi untuk mengisi kekosongan dalam diri saat kita tak bisa keluar rumah atau keadaan mengharuskan kita untuk hidup sendiri memang perlu kegiatan lain yang dapat menenangkan hati dan pikiran.
Bila kamu memang merasa membutuhkan pelampiasan aktivitas, 3 kegiatan ini mungkin bisa membantumu untuk lebih tenang dan rileks, bahkan siapa tahu bisa menangkan suasana hatimu yang lagi kacau.
1. Melukis
Apapun itu, curahkan semua emosi mu dalam lukisan yang penuh warna. Kamu bisa menggunakan spidol warna dan mencoretkan beberapa gambaran yang tak perlu kamu pikirkan sebelumnya.
Atau bila kamu memang ingin lebih menenangkan hati, cobalah melukis dengan warna-warna terang favoritmu. Hal itu dipercaya bisa menenangkan suasana hati yang buruk
Selain mengekspresikan suasana hati kamu, melukis dengan warna-warna memang dipercaya untuk meredakan dan terapi stres ringan kita. Hal ini juga sebagai bentuk perawatan diri kita untuk selalu bisa mengasah atau memperbarui kemampuan.
Baca Juga: 4 Tips Mudah Bangun Pagi Setiap Hari: Lakukan Jika Ingin Nikmati Berkah Pagi
2. Pilih Cahaya Ruanganmu dan Buka Jedela
Kamu bisa membuat cahaya ruanganmu lebih terang dari biasanya atau membuka jendela agar cahaya alami masuk ke dalam tempat tinggalmu.
Kamu membutuhkan cayaha lampu yang terang dan tidak panas untuk memperbaiki suasana hati. Cobalah ubah ruaganmu agar tidak panas dan tetap terjaga kesejukannya.
Selain bisa memperbaiki suasana hatimu, hal tersebut juga dipercaya dapat membuat kamu lebih produtif serta menambah konsentrasi dengan kegiatan yang kamu lakukan saat di rumah sendirian.
Selain itu aroma udara yang segar juga bisa membuat hati lebih tenang.
3. Melamun di Posisi yang Nyaman
Ya, terkadang saat suasana hati tidak baik-baik saja, Sebagian orang lebih memilih untuk melamun di atas kursi malas mereka atau di atas ranjang tidur dengan suhu ruang yang sejuk.
Itu berhasil dilakukan untuk ornag-orang yang ingin menyembuhkan perasaannya seorang diri. Melamun disini bukan berarti kamu memiliki pikiran yang kosong, tapi sedang memang sedang menikmati kesendirian.
Jika memang terasa snagat sunyi, alunan musik nada rendah bisa menemanimu.
Atau bahkan, saat melamun kamu sedang mencoba mengevalusi diri atau berimajinasi hal lain yang bisa membuatmu jauh merasa lebih tenang.
Salah satu cara untuk melatih dan merawat ingatan juga bisa didapatkan dari melamun. Jadi, kamu tak perlu khawatir salah bila suka melamun saat perasaanmu sedang kacau.
Baca Juga: 3 Tips Lancarkan Tabungan bersama Pasangan: Ternyata Bisa Tingkatkan Keintiman!