Kini terdapat beberapa asuhan Wikrama Putra yang sudah tumbuh dan memiliki keluarga sendiri. Penghuninya tak hanya batita, anak-anak dan remaja, tetapi terdapat pula para lansia serta beberapa penyandang disabilitas. Kurang lebih, ada 82 orang yang dirawat dengan penuh kasih sayang.
Kegiatan Donasi Sonora Peduli ini sekaligus sebagai penutup serangkaian HUT Sonora ke-49, yang mengusung tema "Rangkai Semangat, Sebarkan Kebaikan". Tentunya hal ini bertujuan agar membangun sikap selalu semangat serta berbagi kebaikan dengan sesama.
KG Radio Network Vice Director, Viliny Lesmana mengungkapkan, aksi Donasi Sonora Peduli ini sebagai ungkapan syukur kepada Tuhan karena usia Sonora Network yang hampir menginjak usia 50 tahun.
“Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh pendengar radio Sonora dimanapun berada yang sudah setia mendengarkan Sonora dan mengikuti seluruh program yang kita lakukan, sehingga radio Sonora bisa berusia hingga 49 tahun di tahun ini. Semoga rezeki yang kita salurkan bisa bermanfaat buat mereka yang membutuhkan,” ujarnya.
Selain berkunjung ke Panti Asuhan Wikrama Putra, ada pula paket sembako yang dibagikan oleh tim di sekitar area kantor Radio Sonora FM Semarang untuk mereka yang membutuhkan.
Melalui aksi sosial yang telah terselenggara dengan lancar ini, semoga dapat terus menjadi berkah bagi semua. Berlangsungnya kegiatan sosial ini, tentu tak lepas dari dukungan pendengar setia Sahabat Sonora.
Baca Juga: Rangkai Semangat, Sebarkan Kebaikan, Sonora Bali Berbagi kepada 3 Yayasan