Apa Itu Ulkus Dekubitus yang Diderita oleh Selebgram Laura Anna? Ini Penjelasannya!

3 Desember 2021 14:25 WIB
Laura Anna yang berbaring dengan teman-temannya yang sedang menjenguknya
Laura Anna yang berbaring dengan teman-temannya yang sedang menjenguknya ( kitabisa.com)

Sonora.ID – Kasus kecelakaan yang menimpa selebgram Laura Anna dan Gaga Muhammad kini berujung ke pengadilan.

Hal tersebut dilakukan untuk menuntut pertanggungjawaban Gaga yang mengendarai mobil dalam keadaan mabuk dan menyebabkan kecelakaan pada 2019 lalu.

Laura yang saat itu duduk di bangku penumpang mendapat luka yang cukup parah hinga mengalami cedera saraf tulang belakang (Spinal Cord Injury) yang membatasi dirinya untuk bergerak.

Sementara Gaga hanya mengalami luka-luka ringan.

Baca Juga: Buntut Kasus Laura dan Gaga Muhammad, Kini Berujung Masuk Pengadilan

Selain mengalami cedera saraf tulang belakang, Laura juga menderita Ulkus Dekubitus lantaran ia berbaring terus menerus.

Pada Instagram miliknya, Laura sempat mengeluarkan keluh kesahnya dan membagikan gambar yang menunjukkan bekas luka dekubitusnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Edèlenyi Laura (@edlnlaura)

Tagar #JusticeForLaura pun digaungkan dan menjadi trending di media sosial seperti Twitter.

Tak hanya itu, Laura bahkan mendapat dukungan dari artis papan atas tanah air seperti Raffi Ahmad yang turut mengunggah video Laura dengan tagar serupa.

"#justiceforlaura #semuasayanglaura @edlnlaura," tulis Raffi di akun @raffinagita1717.

Apa itu Ulkus Dekubitus?

Ulkus dekubitus atau pressure ulcer/ bed sores adalah luka akibat penekanan yang lama pada kulit karena berbaring terus menerus.

Luka tersebut paling sering muncul pada area kulit yang tertekan saat berbaring, seperti tumit, siku, pinggul, dan tulang ekor.

Luka ini berisiko terjadi pada orang yang menderita penyakit hingga sulit untuk menggerakan tubuhnya, sehingga ada bagian-bagian tubuh yang terus menerus mengalami penekanan dan muncul luka.

Untuk mencegah munculnya luka dekubitus, seseorang yang tak bisa beranjak dari tempat tidur ini disarankan untuk menggunakan kasur antidekubitus.

Baca Juga: Dapat Dukungan dari Raffi Ahmad, Laura: Aku Cuma Minta Keadilan

Gejala Ulkus Dekubitus

Ulkus dekubitus bisa muncul di sejumlah area tubuh, tergantung bagian tubuh mana yang tertekan dalam waktu lama.

Pada pengguna kursi roda, biasanya luka ini akan muncul di area bokong, tulang ekor, tulang belakang, tulang belikat, punggung lengan, serta kaki yang bersandar pada kursi roda.

Sementara yang hanya berbaring di tempat tidur biasanya luka akan berada di belakang dan samping kepala, tulang belikat, pinggul, tulang ekor, atau punggung bagian bawah, tumit, pergelangan kaki, dan bagian belakang lutut.

Ada beberapa tingkat parahnya luka dekubitus, berikut karakteristiknya:

  • Tingkat 1: perubahan warna pada daerah kulit tertentu, misalnya menjadi kemerahan atau kebiruan, disertai dengan rasa sakit atau gatal pada area kulit tersebut.
  • Tingkat 2: luka lecet atau luka terbuka di area yang terdampak.
  • Tingkat 3: luka terbuka hingga beberapa lapisan kulit yang lebih dalam (ulkus kulit).
  • Tingkat 4: luka terbuka yang sangat dalam hingga mencapai otot dan tulang.

Pengobatan Ulkus Dekubitus

Pengobatan tahap awal untuk ulkus dekubitus ini adalah mengurangi tekanan dan gesekan pada luka. Setelah itu, dokter akan melanjutkan perawatan luka dan pengangkatan jaringan yang rusak.

Posisi tubuh penderita perlu diubah secara berkala. Apabila menggunakan kursi roda, pindahkan tumpuan berat badan ke sisi yang lain setiap 15 menit atau ganti posisi setiap jam. Jika penderita berada di tempat tidur, gantilah posisi setiap 2 jam.

Jika luka tidak terbuka, bersihkan area kulit dengan sabun yang tidak mengandung alkohol dan pewangi, kemudian langsung keringkan. Jika sudah muncul luka terbuka, ulkus dekubitus perlu ditutup dengan perban, agar luka tidak terinfeksi dan kulit di sekitarnya tetap kering.

Ganti perban secara berkala, dan bersihkan luka dengan air garam fisiologis (cairan infus saline) setiap mengganti perban.

Baca Juga: Pasca Caesar, Perlukah Minum Obat untuk Luka? Ini Kata Dokter

Operasi

Supaya luka dekubitus cepat sembuh, luka dan jaringan yang sudah mati perlu diangkat melalui operasi minor (tanpa bius total).

Tindakan ini bertujuan untuk merangsang pertumbuhan kulit baru yang sehat. Bila diperlukan, dokter bedah akan menggunakan jaringan kulit dari bagian tubuh lainnya untuk menutup ulkus dekubitus.

Terapi tekanan negatif

Terapi tekanan negatif atau vacuum assisted closure (VAC), metode ini dilakukan dengan menggunakan alat khusus untuk membersihkan luka.

Obat-obatan

Pada perawatan luka dekubitus, dokter juga biasanya memberikan obat-obatan, seperti:

Ibuprofen atau diclofenac untuk meredakan rasa sakit, terutama ketika penderita sedang dirawat lukanya atau perlu diubah posisinya.

Antibiotik minum atau salep untuk melawan infeksi bakteri, jika ulkus dekubitus sudah mengakibatkan infeksi pada penderita.

Selain beberapa metode pengobatan di atas, penderita juga perlu memenuhi asupan nutrisi dan mengonsumsi air putih yang cukup untuk mempercepat proses penyembuhan kulit. Minum air putih yang cukup dapat membantu mencegah dehidrasi yang dapat memperlambat proses penyembuhan luka.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm