Sonora.ID - Salah satu kudapan khas Indonesia yang kerap kali disajikan didala, acara besar adalah Nasi liwet.
Kudapan ini biasanya berisi aneka ragam lauk pauk yang menggoda selera.
Dinamakan nasi liwet lantaran ara memasaknya dengan cara mencampur beras dan air yang kemudian diberi bumbu seperti kaldu ayam dan juga santan.
Nasi liwet merupakan salah satu sumber makanan yang terbuat dari santan kental disertai bumbu rempah yang memiliki kalori cukup tinggi.
Ringkasan gizi pada nasi liwet adalah 138 kal, lemak 2,72 gr, karbohidrat 25,94 gr dan protein 2,74 gr.
Namun apabila Anda tengah menjalani diet dan ingin mengkonsumsinya Anda hanya harus menganti nasi liwet dengan mengunakan beras shirataki.
Hal ini dapat mengurangi kadar klori lantaran beras shirataki sangat rendah kalori.
Tertarik untuk membuatnya siapkan alat dan bahan berikut ini untuk membuat nasi liwet yang rendah kalori dari beras shirataki:
Baca Juga: Resep Membuat Telur Puyuh Balado Campur Teri yang Nampol Abies
200 gram beras shirataki
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
2 buah cabai rawit merah
Secukupnya daun kemangi
Teri medan (sudah digoreng)
1 sdt fiber cream
Secukupnya kaldu ayam bubuk
Garam
Baca Juga: Resep Membuat Galatin Semur Manis dan Gurih Cocok Untuk Si Kecil
Langkah Pembuatan:
1. Pertama cuci bersih beras shirataki, lalu masukan ke rice cooker.
2. Selanjutnya iris bawang merah, bawang putih, dan cabai,lalu tambahkan teri medan, daun kemangi, dan fiber cream. Beri tambahkan garam atau kaldu ayam bubuk.
3. Tambahkan air seperti memasak beras biasa. Nyalakan rice cooker, tunggu hingga matang, dan tara nasi liwet shirataki siap untuk sajikan.
Baca Juga: Bergizi dan Mewah, Resep Membuat Sandwich Telur Dadar Cocok Untuk Sarapan