Sonora ID - Secara umum, mimpi bencana alam seperti gunung Meletus, tsunami, gempa bumi dan lain-lain sering dikaitkan dengan konflik dan gejolak batin si dunia pemimpi.
Mimpi ini bisa juga menjadi peringatan awal dari alam bawah sadar Anda bahwa ada sesuatu yang terjadi dalam kehidupan nyata Anda yang membutuhkan perhatian Anda.
Berikut adalah beberapa arti mimpi melihat gunung Meletus.
Berada Dalam Tekanan
Gunung berapi dalam mimpi, dapat menunjukkan bahwa seseorang berada di bawah beban yang sangat besar dan berlebihan untuk diatasi.
Anda mungkin sedang berada dilema untuk memilih menanggung perasaan tersebut atau melepaskannya kepada orang di sekitar Anda.
Ancaman pada Reputasi
Untuk melihat gunung berapi dalam mimpi Anda, menandakan bahwa Anda akan berada dalam perselisihan yang dapat menodai reputasi Anda.
Keegoisan dan keserakahannya bisa menjadi awal mula terjadinya konflik.
Perasaan Balas Dendam
Anda mungkin berada dalam perselisihan besar dalam keluarga, antara pasangan, ataupun teman.
Namun daripada menyelesaikannya, perasaan tidak adil yang Anda alami membuat Anda untuk secara aktif memikirkan cara untuk membalas dendam kepada orang yang memulai konflik tersebut.
Baca Juga: Kompleks dan Tergantung Skenario, Ini Ragam Penjelasan Arti Mimpi Kecelakaan Mobil
Menyembunyikan Perasaan
Karena gunung berapi adalah simbol kekuatan alam yang tersembunyi di bawah tanah, mimpi ini bisa melambangkan usaha Anda untuk menyembunyikan emosi anda.
Anda perlu memahami bahwa melampiaskan perasaan Anda sesekali akan lebih baik daripada membiarkannya meledak secara bersamaan di akhir.
Potensi Ledakan Emosi
Mimpi gunung berapi bisa mewakili letusan emosional sang pemimpi.
Anda mungkin sudah kehilangan kesabaran akibat tindakan orang lain yang menyakitkan Anda.
Anda berada dalam situasi kritis sebelum ledakannya benar-benar terjadi.
Menolak Peringatan
Mimpi ini mencerminkan situasi di mana Anda sepenuhnya sadar bahwa diri Anda tidak mendengarkan peringatan yang diberikan oleh orang sekitar Anda.
Peringatan bisa datang dalam bentuk orang tua, pasangan atau teman kerja yang mengkritik Anda.
Anda memilih untuk mengabaikan masalah tersebut, meskipun tahu bahwa jika dibiarkan begitu saja, situasi akan berubah menjadi jauh lebih buruk.
Baca Juga: Arti Mimpi Potong Rambut Pendek, Ternyata Pertanda Sikap Memberontak Sang Pemimpi!