Apa saja yang diangkat dalam film Yuni?
Film Yuni mengangkat banyak isu. Selain isu perempuan, film ini juga mengangkat isu tentang Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT).
Dalam Media Screening & Press Conference film Yuni, Kamila Andini menyatakan bahwa dalam film ini ia menyadari bahwa laki-laki juga membutuhkan suaranya ketika menghadapi isu LGBT.
Maka itu, melalui tokoh Damar yang diperankan oleh Dimas Aditya standardisasi tentang penyuka lawan jenis oleh laki-laki diangkat atau gay.
Begitu juga dengan tokoh Suci yang diperankan oleh Asmara Abigail. Melalui Suci, Kamila Andini ingin menunjukkan bahwa perempuan memiliki kebebasannya untuk memilih akhir dari hidupnya tanpa terbatas dari institusi agama.
Apa saja yang perlu dipersiapkan sebelum menonton film ‘Yuni’?
Dalam acara Media Screening & Press Conference film Yuni diperlihatkan bahwa film inimengangkat banyak isu-isu masyarakat di daerah pinggiran yang meminta anak remaja untuk segera menikah tanpa memiliki pilihan hidup lagi.
Tanpa diberikan pilihan untuk melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi. Bahkan, nilai-nilai di sekolah pun ditentukan oleh hubungan antara guru dan siswanya.
Maka itu, hal-hal yang perlu dipersiapkan adalah;