Sonora.ID - Membuat ruangan rapi setiap saat memang sedikit mustahil, jadi kita perlu membuat sekaligus menerapkan aturan yang perlu dijalani untuk membuat ruangan lebih terlihat rapi.
Rekomendasi aturan ini cukup mudah dilakukan, tapi kita membutuhkan sebuah konsistensi agar tujuannya terlihat nyata.
Apa saja itu? Yuk, langsung saja kita simak 5 daftar berikut ini:
1. Satu Tempat 1 Jenis Barang
Kamu bisa memulai aturan ini bila ingin ruanganmu terlihat rapi. Kamu membutuhkan 1 tempat ataupun 1 wadah untuk satu jenis barang. Kebiasaan meletakkan barang pada tempat yang sesuai akan menjadikan ruangan lebih rapi dan terlihat luas.
Misalnya saja, kamu memberikan satu tempat berupa gantungan mini untuk kunci-kunci kendaraan dan pintu rumah.
Atau kamu bisa meletakkan berbagai jenis tas di almari yang sama. Selain akan membuat rumah terlihat rapi, kamu juga tak perlu bingung mencari barang-barang yang sudah memiliki wadah dan tempatnya sendiri-sendiri.
2. Lipat dan Simpan Tas Belanja
Seringkali kita meletakkan tas belanja tergeletak di atas meja dapur atau bahkan di atas kulkas. Itu akan menganggu pemandangan rumah dan membuat rumah berantakan.
Cobalah untuk melipat tas belanjamu dan taruh di laci dapur bersama kantong belanja yang lain. Bila kamu khawatir akan lipatan tas belanja yang akan terlepas, kamu bisa mengikatnya dengan karet gelang.
Baca Juga: Selain Tidur, Ini 3 Tips Tenangkan Suasana Hati yang Kacau saat Hidup Seorang Diri
3. Satu Masuk, 1 Keluar
Salah satu yang membuat ruangan kita berantakan adalah menumpuknya barang yang kita miliki.
Salah satu rekomendasi yang harus diterapkan ialah 1 masuk dan 1 keluar. Artinya, bila kamu membeli 1 barang kamu perlu mengeluarkan 1 barang lain yang kurang bermanfaat atau memang sudah tak layak pakai.
Seperti halnya kamu membeli baju, jika sudah ada banyak baju di almari, tahan untuk membeli baju baru agar almari baju dapat ditutup dengan rapat.
Tapi, jika memang kamu membeli baju, keluarkan dulu 1 atau beberapa baju yang sudah lama dan kamu bisa memberikan baju layak pakaimu untuk orang lain.
4. Simpan Barang Kecil di Wadahnya dan Tata di Tempat yang Lebih Besar
Sering kita memiliki kotak-kotak kecil untuk meletakkan obat atau aksesoris dan itu akan tertata di atas meja rias ataupun almari.
Bila ada satu kotak kecil yang ada di sana tak menjadi masalah, namun bila ada puluhan kota berisi barang-barang yang kecil agar lebih rapi kamu harus menyimpannya menjadi satu di wadah yang lebih besar.
Atau saat kamu memiliki koper dengan berbagai jenis ukuran, kamu bisa memasukkan koper berukuran kecil ke dalam koper yang lebih besar agar tidak memakan ruanganmu.
5. Rak atau Gantungan Sepatu di Dekat Pintu
Hal sepele namun penting yaitu tempat untuk sepatu ataupun sandal. Bila ada tamu yang berkunjung atau kamu sedang melaksanakan pesta dan meminta tamu untuk melepas alas kaki, kamu membutuhkan rak ataupun gantungan sepatu agar alas kaki itu tidak berantakan di lantai.
Ini juga perlu kamu lakukan dalam keseharaian, agar kamu ataupun anak-anak tidak jatuh akibat terpeleset alas kaki yang licin di depan pintu rumah.
Baca Juga: Sering Lelah? Bisa jadi Kurang Istirahat! Patut Dicoba, Ini Tips Mengganti Jam Tidur yang Hilang