2. Atur Jam Tidur dengan Baik
Karena WFH, banyak orang yang beranggapan bahwa tidur lebih malam dari biasanya adalah hal yang wajar untuk dilakukan.
Ini lantaran mereka tidak merasa bahwa keesokan paginya, mereka akan dihadapkan oleh beban kerja dari atasan. Sehingga, mereka memilih untuk tidur lebih larut dan bangun terlambat.
Hingdranata mengatakan bahwa tidur larut ini lah yang menjadi pengaruh terbesar mengapa seseorang menjadi tidak produktif.
Tidur terlalu larut hanya akan membuat tubuh terasa lebih lelah dan tidak segar saat bangun di pagi hari. Bahkan, seseoran pun akan bangun terlambat akibat tidur terlalu larut.
Maka dari itu, tetap biasakan untuk tidur di bawah jam 12 meskipun WFH agar keesokan paginya, tubuh terasa bugar untuk bisa produktif.
Baca Juga: 3 Cara Mudah Membangun Hubungan dengan Rekan Kerja Ketika WFH
3. Buat Suasana Rumah Senyaman Mungkin
Terakhir, buat suasana rumah senyaman mungkin menjadi tips produktif saat WFH terbaik yang dapat dilakukan seseorang.
Rumah memang selalu memiliki hawa yang menarik seseorang untuk beristirahat, sehingga mereka yang WFH terkadang merasa malas dan tidak produktif.
Oleh karena itu, ubahlah suasana rumah senyaman mungkin untuk bisa sesuai dengan hawa-hawa bekerja.
Ini akan membantu untuk bisa tetap produktif meskipun work from home.