Semakin Tua Lingkaran Pertemanan Semakin Sedikit? Ini Alasannya...

14 Desember 2021 19:10 WIB
Ilustrasi pertemanan.
Ilustrasi pertemanan. ( Freepik)

Sonora.ID - Sebagai makhluk sosial, manusia pasti membutuhkan orang lain untuk hidup di dunia ini. Selain saudara, kita juga pasti memiliki teman dalam kehidupan kita.

Sejak kecil hingga dewasa, banyak sekali teman yang kita miliki. Entah itu teman sekolah, atau teman yang kita kenal dari media sosial.

Namun, pernahkah kamu merasa lingkaran pertemananmu berkurang seiring bejalannya usia? Tenang, hal itu memang wajar terjadi. Mengapa bisa demikian?

Baca Juga: 5 Cara Menghindari Burnout Ketika Bisnis Tidak Membuahkan Hasil

Sejak memasuki usia 30 tahun, hidup kamu akan lebih fokus untuk memikirkan keluarga dan pekerjaan sehingga waktu untuk bersosialisasi dan berteman pun semakin sedikit. Tak perlu merasa khawatir karena ini semua orang pasti mengalami hal demikian.

Studi yang dipublikasikan Aalto University School of Science di Finlandia dan Oxford University, menemukan fakta bahwa aspek perilaku manusia sangat terkait dengan usia dan jenis kelamin, termasuk pada hal pertemanan.

Individu yang lebih muda akan memiliki lebih banyak teman, dan pada masa tersebut, laki-laki lebih banyak memiliki teman dibandingkan wanita.

Berikut 4 alasan mengapa lingkaran pertemanan kamu semakin berkurang seiring berjalannya usia:

1. Kamu sudah berkeluarga

Saat memasuki fase baru membina rumah tangga, kamu akan disibukkan untuk memikirkan keluarga kecilmu. Minat dan waktu untuk berkumpul bersama teman akan lebih berkurang di masa ini.

2. Jarang bertemu

Di saat masa-masa sekolah hingga kuliah, kamu telah bertemu dengan temanmu setiap hari. Bahkan obrolan kalian bisa saja menyangkut hal apapun.

Sementara setelah bekerja, kamu akan jarang bisa menyempatkan waktu untuk bertemu teman setiap hari selain rekan kerja.

Baca Juga: Cara Mudah Menabung Rp 14 Juta dalam Setahun, Mulai Rp 10 Ribu!

3. Perubahan minat

Hubungan pertemanan bisa menjauh karena minat setiap orang sudah berubah. Ada yang lebih fokus pada pasangan dan anak-anak mereka, ada yang pergaulannya berubah

4. Mulai memutuskan siapa yang penting

Memasuki usia dewasa, seseorang mulai memutuskan siapa yang paling penting dan berharga dalam hidupnya.

Robin Dunbar, seorang profesor psikologi evolusi dari Oxford University mengatakan, saat menemukan teman yang tepat, seseorang cenderung tidak memiliki keinginan memperluas pertemanannya.

Justru, ia melakukan upaya yang lebih besar untuk mempertahankan teman-teman atau sahabat yang penting itu.

 

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm