Cuma Pakai 2 Bahan, Ini Cara Cepat dan Praktis Atasi Wastafel Mampet

15 Desember 2021 22:35 WIB
Ilustrasi wastafel
Ilustrasi wastafel ( Freepik)

Sonora.IDWastafel merupakan bagian dari dapur dan kamar mandi yang paling sering digunakan, baik untuk mencuci tangan, mencuci sayuran, mencuci piring, menyikat gigi, mencuci muka, bahkan saat terburu-buru wastafel juga kerap digunakan untuk mencuci rambut.

Karena itu, saluran pembuangan wastafel jadi rentan tersumbat akibat sisa-sisa kotoran yang mengendap, dan mengakibatkan air tidak bisa mengalir secara lancar ke pembuangan.

Makanya, penting bagi kita untuk memasang penyaring dan rutin membersihkan area di sekitar wastafel terutama setelah digunakan.

Namun terkadang meskipun sudah rutin dirawat, kondisi wastafel mampet memang sulit untuk dihindari.

Jika sudah terlanjur mengalami hal ini, tetaplah tenang, kamu bisa mengatasi kondisi ini tanpa harus mengeluarkan dana untuk memanggil bantuan teknisi.

Ada langkah dan cara mudah mengatasi wastafel dapur mampet, dengan menggunakan bahan alami yang tersedia di dapur Anda.

Baca Juga: Fengshui Dapur, Ini Cara Atasi Masalah Letak Kompor dan Tempat Cuci Piring

Cara paling sederhana mengatasi wastafel mampet karena rambut, nasi, atau lemak makanan serta penyebab lainnya, yakni menggunakan air panas.

Penting untuk kamu ketahui, cara ini akan lebih efektif pada wastafel yang berbahan dasar aluminium.

Caranya, didihkan air satu panci penuh, kemudian tuangkan air panas ke saluran wastafel yang tersumbat, lalu periksa kelancaran saluran wastafel dengan aliran air.

Jika masih tersumbat, kalian bisa menggunakan cara yang disarankan oleh Michael Dimopoulos, pendiri Lazy Susan's Cleaning.

Melansir dari Woman's Day, berikut langkah-langkah mengatasi wastafel mampet dengan soda kue dan cuka putih.

Sediakan soda kue alias baking soda dan cuka putih. Kemudian, siapkan juga cangkir atau gelas untuk mengukur.

Siapkan air sepertiga cangkir atau gelas, kemudian masukan baking soda dan sepertiga cuka putih, lalu aduk kedua bahan tersebut hingga menjadi larutan.
Selanjutnya, kamu tinggak menuangkan larutan tersebut ke saluran pembuangan wastafel.

Biasanya akan terdengar suara yang mendesis, ini menunjukkan bahwa cairan tersebut sedang bekerja untuk menghilangkan kotoran atau limbah yang menumpuk di dalam pipa wastafel dapur.

Diamkan setidaknya selama satu jam, atau semalaman jika memungkinkan.

Setelah larutan berada di dalam pipa selama satu jam, kemudian siram dengan air panas.

Selesai! Praktis, cepat dan ampuh membersihkan kotoran penyebab wastafel mampet. Selamat mencoba.

Baca Juga: Jaga Kebersihan dengan Cuci Tangan Pakai Sabun Cuci Piring, Boleh Gak Ya?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm