Sonora.ID - Bagi Anda penggemar pastel, mungkin kerap menemukan camilan berbentuk setengah lingkaran tersebut kurang renyah ketika sudah tak lagi hangat.
Namun, jangan khawatir, ternyata terdapat enam tips membuat pastel renyah walaupun sudah dingin yang bisa Anda lakukan dalam prosesnya.
Jadi, Anda tak perlu khawatir lagi rasa pastel berkurang kenikmatannya meski pastel digoreng sejak beberapa jam yang lalu.
Dilansir dari Sajian Sedap, inilah tips membuat pastel renyah walaupun sudah dingin.
Baca Juga: Resep Mudah Pastel Sayur Spesial, Menu Pelengkap Saat Berbuka Puasa
Cara membuat pastel renyah walaupun sudah dingin
1. Pastikan ketebalan pastel tak terlalu tipis
Anda selama ini mungkin menyangka bahwa semakin tipis kulit pastel, maka akan semakin renyah pula pastel setelah digoreng. Namun ternyata, hal tersebut salah besar.
Kulit pastel yang terlalu tipis justru akan membuatnya menjadi tidak kokoh dan cepat melempem.
Jadi, pastikan kulitnya punya ketebalan yang pas, ya.
Baca Juga: Ide Bisnis Jajanan Tradisional Dengan Konsep Kekinian, Berikut Resep Pastel Panggang Bumbu Bali
2. Isian pastel harus kering
Apabila isi dari adonan pastel tersebut basah, maka akan membuat pastel yang seharusnya renyah jadi basah dan alot ketika dimakan.
Maka dari itu, Anda disarankan untuk meniriskan adonan di saringan selama proses mendinginkan.
3. Isian pastel harus dingin
Begitu pula dengan adonan isi pastel yang ditaruh di atas kulit dalam keadaan panas, akan membuat panas tersebut menguap hingga membasahi kulit pastel.
Baca Juga: Resep Serabi Solo Antigagal, Dijamin Lembut dan Bisa Digulung
Jadi, tak perlu buru-buru ketika mengisi pastel.
Buatlah lebih dulu isiannya, baru kulitnya. Ini bertujuan agar ketika adonan pastel sudah siap, isian pun sudah dingin dan siap dimasukkan.
4. Goreng pastel dua kali
Tips yang satu ini mungkin jarang orang yang mengetahuinya. Akan tetapi, pastel dipastikan akan lebih renyah kalau digoreng dengan cara yang satu ini.
Untuk menerapkannya, Anda perlu menggunakan minyak yang agak banyak. Panaskan minyak lalu goreng pastel hingga setengah matang saja.
Baca Juga: Resep Membuat Telur Dadar Bayam yang Enak dan Bergizi Tinggi
Jika sudah, tiriskan lalu simpan pastel setengah matang tersebut di freezer selama beberapa jam. Setelah itu, barulah goreng kembali pastel dalam minyak yang tidak terlalu panas sampai matang.
5. Pastikan pastel ditiriskan dengan benar
Jangan salah, minyak bekas penggorengan pastel juga ternyata bisa membuat pastel tidak renyah, lho.
Maka dari itu, tips membuat pastel tetap renyah meski walaupun sudah dingin selanjutnya adalah memastikan bahwa Anda meniriskan pastel dengan benar sampai tiris betul.
Anda dapat memosisikan pastel dalam kondisi berdiri saat ditiriskan agar minyaknya turun semua.
Baca Juga: Resep Sop Tofu Bayam Jamur yang Segar, Cocok Untuk Santap Siang
6. Gunakan tisu penyerap minyak
Untuk membuat pastel tetap renyah, Anda juga bisa menggunakan tisu peniris atau tisu penyerap minyak untuk memastikan minyak yang tersisa dalam pastel benar-benar minim.
Cukup siapkan wadah yang telah dialasi tisu lalu setelah beberapa lama, tisu akan dipenuhi minyak.
Apabila terlihat sudah penuh, ganti tisu segera karena daya serapnya dipastikan telah menurun.
Itulah keenam tips membuat kulit pastel tetap renyah walaupun sudah dingin. Semoga bermanfaat!