Enggak Perlu Banting Tulang, 7 Weton Ini Ditakdirkan Jadi Kaya Raya

19 Desember 2021 17:35 WIB
Ilustrasi.
Ilustrasi. ( Salt Entertainment)

Sonora.ID - Meski hidup di zaman modern dan maju, banyak dari masyarakat yang masih mempercayai weton kelahiran mereka bisa menentukan nasib kehidupannya.

Weton sendiri menurut budaya Jawa sering digunakan sebagai patokan untuk menunjuk ramalan tertentu. 

Salah satu ramalan tersebut bisa termasuk jodoh seseorang hingga keberuntungan dan karier mereka.

Baca Juga: Diberikan Kemuliaan! 3 Weton Wanita Ini Doanya Selalu Jadi Kenyataan

Bahkan, masyarakat percaya orang yang lahir pada weton tertentu ditakdirkan sebagai orang kaya atau miskin sepanjang hidupnya.

Berikut Sonora.ID rangkum 7 weton yang ditakdirkan menjadi orang kaya raya meski tak perlu bekerja keras:

1. Jumat Kliwon

Meski terkesan seram, ternyata orang-orang yangn lahir di hari Jumat Kliwon diramalkan akan mendapatkan kemakmuran seoanjang umurnya.

Mereka selalu tepat dalam mengambil keputusan sehingga keberuntungannya akan mengikuti kemana pun mereka berada.

Meski sempat mengalami kegagalan atau kesulitan, orang yang lahir di Jumat Kliwon akan dengan mudah menemukan solusi untuk jalan keluar.

2. Kamis Kliwon

Di urutan kedua, ada weton Kamis Kliwon yang juga diprediksi memiliki nasib yang baik dalam hal keuangan maupun kesejahteraan.

Baca Juga: Ramalan Weton, Ini Rezeki Anak Kelahiran 19 Desember 2016 hingga 2018

Hal itu karena orang-orang yang lahir pada weton ini mempunyai tingkah laku budi pekerti yang baik.

Dengan benih yang baik, maka siapapun akan mendapatkan hasil yang baik pula. Begitu juga prinsip hidup orang dengan weton Kamis Kliwon.

3. Kamis Legi

Lahir di hari Kamis Legi akan membuat seseorang lebih cerdas. Dengan kecerdasan itu, mereka bisa menghasilkan pendapatan yang lebih.

Cerdas bukan berarti pintar dalam sekolah formal, tapi mereka bisa saja pintar dalam menemukan solusi maupun inovatif dalam berbisnis.

Tak heran jika orang Kamis Legi mudah meraih kekayaan milik mereka sendiri.

4. Selasa Pon

Orang yang punya weton Selasa Pon dianugerahi kemahiran mengelola apapun. Termasuk mengelola waktu atau bisnis yang dijalankan.

Sejak lahir, mereka telah ditakdirkan sebagai sosok yang beruntung dengan kecerdasan yang dimiliki.

Selain itu, mereka juga mahir dalam mencari peruntungannya sendiri, tidak melulu mengikuti orang lain.

Baca Juga: Jangan Sampai Jatuh Miskin setelah Pindah Rumah, Ini Cara Hitung Hari Baik berdasarkan Weton

5. Rabu Pahing

Weton Rabu Pahing menjadi weton orang-orang sukses karena mereka selalu dikaruniai keberuntungan.

Hidup mereka pun selalu bahagia karena sifat dan wataknya yang jujur. Sehingga banyak orang yang percaya pada mereka.

Menurut Primbon Jawa, Rabu Pahing berada di bawah naungan tunggak semi yang artinya banyak rezeki.

6. Rabu Pon

Selain Rabu Pahing, Rabu Pon juga menjadi weton keberuntungan seseorang.

 

Mereka akan selalu kedatangan berkah rezeki yang hadir terus menerus dan membuat hidupnya sejahtera.

Dalam bisnis maupun pekerjaan orang yang lahir pada Rabu Pon selalu mudah mendapatkan keberuntungan.

Tak heran jika mereka diramalkan akan tajir melintir seiring dengan kesuksesan yang diraihnya.

7. Minggu Wage

Mereka yang lahir di hari Minggu Wage berada di bawah naungan Wasesa Segara yang artinya rezekinya seluas lautan.

Selain rezeki berupa materi yang sangat luar biasa, mereka juga mempunyai tingkah laku  yang baik.

Tak heran, banyak yang cukup menghormati dan disegani karena sosoknya yang mengayomi.

Mereka termasuk orang yang cukup berkedudukan tinggi.

 

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm