Sonora.ID – Dalam masyarakat Tionghoa, ada sebuah keberuntungan yang bisa diturunkan oleh para dewa. Salah satu dewa keberuntungan yaitu Fu Lu Shou.
Keberuntungan yang diberikan oleh dewa ini salah satunya adalah sebuah kelancaran serta kekayaan melalui bisnis yang sedang ketiga shio ini tekuni.
Meski mereka sempat alami krisis dan keterpurukan dalam keuangan karena bisnisnya mulai gulung tikar, gairah semangat dari ketiga ini membuat dewa Fu Lu Shou memberikan cahaya keberuntungan untuk bangkit dari masalah tersebut melalui kelancaran dalam berpikira dan tenaganya.
Keberuntungan dalam bisnis yang sempat krisis tersebut, ternyata membuat 3 shio ini berhasil mendapatkan kunci kemujurannya.
Mereka menerapkan berbagai cara yang sesuai dengan masalah yang dihadapi agar bisnis mereka tetap bertahan.
Siapa saja mereka? Inilah ketiga shio tersebut:
1. Shio Naga
Mereka yang bershio Naga memang dikenal baik dan mudah untuk dekat dengan orang. Kemampuan itu ia lakukan untuk memberi pengertian pada semua karyawan yang bekerja dengannya.
Berhati-hati bicara kepada karyawan, dia lakukan untuk mempertahankan perusahaan. Apapun yang Shio Naga putuskan selalu ada komunikasi yang baik kepada bawahannya, termasuk dalam memberikan potongan gaji.
Namun, bergitu ia tetap tak patah semangat. Keberuntungan dari dewa membuat ia mendapatkan gairah untuk membangkitkan bisnis yang sedang terpuruk.
Seperti halnya meleberkan sayap pada mitra kerja ataupun membangun asosiasi dengan para pebisnis lain untuk memperluas bisnis dagangnya.
Salah satunya dengan memulai untuk mengembangkan bisnis dalam jual beli internasional dan memperluas target pasar.
Baca Juga: Ramalan Shio Naga 2022: Perlu Kelola Stres untuk Hadapi Pekerjaan
2. Shio Kambing
Shio Kambing yang memiliki sebuah bisnis mungkin pernah mengalami krisis yang membuatnya jatuh miskin, namun berkat usaha dan tidak lagi mengungali kesalahan yang sama, ia masih bisa menyelamatkan usahanya,
Salah satunya dengan memanfaatkan teknlogi serta dunia digital yang semakin canggih ini. Menggunakan hastag yang populer sering ia jadikan promosi dalam bisnis yang mereka jalankan.
Selain itu, mereka menilai cara tersebut lebih hemat biaya, meski ia perlu belajar untuk mengejar ketertinggalan dalam berteknologi ini.
Mengehemat biaya juga cara Shio Kambing untuk membuat perusahaan bertahan serta stabil. Mengurangi operasional perusahaan dengan menerepkan WFH, sempat shio Kambing lakukan.
3. Shio Babi
Anugerah dari maha Pencipta dan setitik keberuntungan dari dewa Fu Lu Shou membuat Shio Babi ini bangkit dari krisis bisnisnya.
Melalui kemampuan otak yang dapat menciptakan ide cemerlang dalam berbisnis membuat Shio Babi tak perlu mengurangi jumlah karyawannya saat masa krisis datang.
Mengoptimalkan teknologi dia lakukan untuk tetap menghasilkan uang yang lebih banyak di era yang serba digital ini.
Bisnis penjualan yang biasa mereka pasarkan melalui seminar offline, kini berali ke conference call dengan jangkauan yang lebih luas.
Kebiasaan baik Shio Babi dalam berbisnis adalah memeriksa kondisi keuangan perusahaan. Ia tak takut untuk memngkas biaya saat usaha mereka lagi krisis agar bisnis tetap bertahan.
Namun, Shio Babi yang cukup teliti, ia juga tak sembarangan untuk memangkas biaya yang bisa dikuragi. Segala pertimbangan akan mereka pikirkan baik-baik.
Baca Juga: Rezeki Mengalir Tak Ada Habisnya, 3 Shio Ini Alami Puncak Kebahagiaan