Bukan cuma dapat menjaga gigi tetap putih, pasta gigi juga bisa menjaga supaya warna sepatu putihmu tetap kinclong.
Kamu hanya membutuhkan sikat gigi bekas dan pasta gigi untuk membersihkan sepatu.
Gunakan handuk microfiber, dan usapkan lembut di permukaan sepatu, kemudian basahi sepatu, tapi tidak sampai terlalu basah.
Setelah itu, oleskan pasta gigi dengan gerakan melingkar pada bagian sepatu yang terkena noda tebal.
Lakukan setidaknya selama 10 menit. Pastikan pasta gigi yang kamu gunakan bukan yang berbahan dasar gel, karena biasanya pasta gigi jenis ini memiliki warna seperti hijau atau biru, yang berisiko menambah noda baru di sepatu.
Asam sitrat dalam lemon dapat membantu proses pembersihan sekaligus membuat sepatu berbau harum.
Peras lemon ke dalam mangkuk berisi air dingin dan aduk merata, kemudian celupkan spons ke dalam cairan lemon tersebut.
Gosok permukaan sepatu dengan spons secara perlahan. Tambahkan lagi air lemon jika diperlukan.
Yang perlu diingat, untuk sepatu berbahan dasar kulit sebaiknya tidak dikeringkan di bawah sinar matahari langsung, karena akan memperburuk noda dan juga merusak permukaan sepatu.
Kalian pasti punya sabun jenis ini di rumah, dong?
Sabun cuci piring cair dapat melakukan keajaiban untuk sepatu kets putih kita, baik yang berbahan kanvas maupun kulit.
Ambil satu sendok makan sabun cuci piring, campurkan ke dalam air hangat kemudian aduk hingga merata.
Celupkan sepatu ke dalam campuran ini, gunakan sikat yang berbahan kaku untuk membersihkan noda.
Baca Juga: Simak 3 Penyakit Kaki yang Sering Terjadi, Gejala dan Penyebabnya