20 Menit Sebelum Tidur
Manfaatkan waktu ini untuk menyikat gigi atau membersihkan riasan wajah serta mencuci muka dari debu.
Jangan khawatir untuk membuat mata lebih segar lagi, sebab jarak waktu tersebut dianggap pas dan tidak terlalu jauh atau dekat dengan waktu tidur.
15 Menit Sebelum Tidur
Ini bisa kamu lakukan bila kamu selesai pergi dari luar rumah. Kamu bisa mandi cepat sebelum tidur di jarak waktu 15 menit sebelum tidur.
Namun kamu perlu memasstikan air yang kamu gunakan adalah air hangat.
Suhu panas tubuh saat kita mandi sebenarnya membantu mendinginkan tubuh, yang akhirnya membuat kita tidur nyenyak setelah badan merasa lelah.
10 Menit Sebelum Tidur
42 persen orang tidak tidur nyenyak karena tidak buang air kecil sebelum tidur. Jadi waktu ini dapat kamu gunakan untuk buang air kecil dan mengganti baju tidur.
5 Menit Sebelum Tidur
Mulailah untuk tenang. Bila kamu merasa lebih nyaman tidur dalam gelap, pastikan lampu sudah mati.
Dalam waktu 5 menit sebelum tidur sudah waktunya untuk diam, tidak ada lagi yang berbicara dan cobalah untuk terpejam.
Baca Juga: Sobat Insomnia Kumpul! Ini 5 Minuman yang Ampuh Membantu Tidur Nyenyak