6. Tangan dan kaki terasa dingin
7. Kulit berwarna pucat atau kekuningan
Jika sudah merasakan ketujuh gejala tersebut, dr. Santi menganjurkan seseorang untuk secepat mungkin memeriksakan keadaan tubuh.
Pasalnya, anemia yang tidak cepat ditangani dapat bertambah parah dan menganggu fungsi tubuh yang lain.
"Anemia yang tidak diobati, dia akan bertambah parah dan mengganggu fungsi tubuh yang lain," jelas dr. Santi
Pengaruh Anemia
Pada program KamuSehat, dr. Santi juga mengatakan bahwa dampak dari anemia yang tidak diatasi secepat mungkin akan memengaruhi fungsi mental penderitanya.
"Secara keseluruhan, baik fungsi organnya atau fungsi mentalnya, jadi agak lemot," ujar dr. Santi.
Hemoglobin berfungsi membawa oksigen ke seluruh tubuh dan jika manusia kekurangan sel tersebut, maka bagian otak pun akan mengalami disfungsi.
Selain itu, anemia juga akan membuat penderitanya mengalami gangguan jantung akibat aritmia yang akan berujung fatal jika terlambat ditangani oleh ahli medis atau dokter.
Oleh karena itu, anemia harus dapat ditangani sesegera mungkin agar tidak mengganggu fungsi seseorang.
Baca Juga: Bukan Hanya Anemia, Dokter: Keliengan Bisa juga Disebabkan oleh…
Cara Penanganan...