Sonora.ID - Kemandulan atau infertilitas tak hanya dapat terjadi pada perempuan, namun juga bisa menimpa laki-laki.
Terdapat beberapa ciri laki-laki mandul yang umum ditemukan. Anda mungkin tidak menyadari hal tersebut selama ini dan menganggap bahwa itu normal.
Maka dari itu, wajib untuk mengetahuinya agar bisa mendapat perawatan sesegera mungkin.
Mengutip dari Mayo Clinic, infertilitas pada laki-laki disebabkan oleh produksi sperma yang rendah, fungsi sperma yang tidak normal atau penyumbatan yang mencegah pengiriman sperma.
Tak hanya itu, penyakit, cedera, masalah kesehatan kronis, pilihan gaya hidup, dan faktor lain dapat menyebabkan infertilitas pria.
Baca Juga: Apakah Kemandulan Pada Pria Bisa Diobati? Berikut Penjelasannya
Lantas, apa saja ciri-ciri laki mandul? Dilansir dari Healthline, simak informasi selengkapnya di bawah ini.
1. Perubahan hasrat seksual
Kesuburan pria juga terkait dengan kesehatan hormon dalam tubuhnya.
Perubahan hasrat seksual merupakan salah satu hal yang sering kali diatur oleh hormon.
Apabila terlihat adanya perubahan tersebut, maka dapat mengindikasikan masalah dengan kesuburan.
2. Testis sakit atau bengkak
Ada beberapa kondisi berbeda yang dapat menyebabkan rasa sakit atau pembengkakan pada testis.
Namun, kebanyakan di antaranya dapat menyebabkan infertilitas atau kemandulan.
Baca Juga: Mitos atau Fakta? Bersepeda Terlalu Sering Bisa Sebabkan Mr P Bermasalah
3. Masalah mempertahankan ereksi
Kemampuan pria untuk mempertahankan ereksi sering dikaitkan dengan kadar hormonnya.
Penurunan hormon memang dapat terjadi dan hal itu berpotensi menyebabkan kesulitan untuk hamil.
4. Masalah dengan ejakulasi
Demikian pula, ketidakmampuan untuk ejakulasi atau ejakulasi dini adalah tanda bahwa mungkin sudah waktunya untuk mengunjungi dokter.
Hal ini bisa menjadi salah satu ciri laki-laki mandul yang patut diwaspadai.
5. Testis kecil dan kencang
Testis merupakan bagian yang menampung sperma pria, jadi kesehatan testis sangat penting untuk kesuburan.
Testis kecil atau keras dan kencang dapat menunjukkan potensi masalah yang harus diperiksakan oleh praktisi medis.
Baca Juga: Makin Tokcer! Ini 6 Jenis Makanan untuk Memperbanyak Sperma Secara Alami
Itulah kelima ciri laki-laki mandul yang wajib Anda ketahui.
Jika Anda atau pasangan Anda mengalami salah satu cirinya, segera periksakan ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Hal tersebut tentu akan terasa menakutkan, namun tak perlu khawatir sebab sejumlah perawatan medis kini telah tersedia untuk mengatasi kemandulan laki-laki.