Sonora.ID - Dengan kemudahan media sosial, banyak orang, khususnya pebisnis, yang memanfaatkan kemudahan dan kemurahan tersebut, dengan memasarkan produk mereka ke dalam akun media sosial tertentu.
Dengan relasi atau networking yang mereka miliki, seorang pebisnis merasa bahwa teman-temannya bisa memasarkan atau membantu membeli produk yang mereka jua.
Apakah hal tersebut salah?
Dalam program di Radio Smart FM, seorang Indonesia’s Favorite Trainer and Speaker, James Gwee menegaskan bahwa hal tersebut sah-sah saja untuk dilakukan, di mana memasarkan produk melalui networking yang dimiliki.
Namun, hal itu bukan yang terbaik yang bisa dilakukan dalam sebuah relasi, James Gwee menegaskan bahwa hal yang paling powerful dalam sebuah relasi bukan pada bantuan teman-teman untuk membeli produk Anda.
Lalu apa?
“Yang paling powerful yang saya lihat dari networking adalah justru sharing of information, itu justru yang paling powerful di networking saya,” ungkapnya menegaskan.
Jadi, bukan penjualan yang terjadi di dalam relasi tersebut, tetapi lebih dari itu, relasi Anda bisa menjadi mesin marketing bagi produk yang Anda jual.
Baca Juga: Intip Cara Bangun Network ala Hingdranata Nikolay: Ini Kutipan yang Menjadi Visinya!
James Gwee membagikan pengalamannya ketika ia membutuhkan suatu jasa atau produk tertentu, maka relasi atau teman-temannya bahkan followers-nya di media sosial akan memberikan rekomendasi dari mereka.
Hal inilah yang lebih penting dari sebuah penjualan oleh teman sendiri.
“Saya lagi cari produk seperti ini, ada yang bisa bantu. Saya akan dapat banyak kontak dan masukkan dari teman-teman di network, teman mereka, saudara mereka, atau bisa juga misalnya saya mau melakukan sesuatu ada yang memberikan advice terhadap apa yang harus saya lakukan dan apa yang harus saya hindari,” sambung James Gwee.
Terlepas dari angka penjualan yang diharapkan dari relasi tersebut, sebenarnya relasi Anda bisa memberikan ladang baru dengan memasarkan produk Anda kepada relasi mereka masing-masing.
“Sangat-sangat membantu sih. So, for me, networking itu bukan tempat untuk jualan, tapi networking itu tempat untuk exchange of information, yang mempermudah kita,” tegasnya menambahkan.
Baca Juga: Networking Jadi Faktor Penting, Hati-Hati Tertukar dengan ‘Ada Maunya’