Sonora.ID - Setiap golongan darah memiliki pantangan terhadap makanan tertentu. Hal ini karena ada proses metabolisme yang berbeda diperlukan pada masing-masing golongan darah.
Dr Peter D’Adamo, seorang dokter naturopati dan ahli dalam bidang golongan darah manusia mengungkapkan bahwa setiap golongan darah menghasilkan antigen yang bereaksi terhadap setiap jenis makanan.
Setiap golongan darah diyakini memiliki respon yang berbeda-beda terhadap apa yang Anda konsumsi.
Baca Juga: Urutan Golongan Darah yang Paling Banyak Dihuni Orang Sukses, Kok Bisa Ya?
Pada golongan darah A, mereka harus berhati-hati dan memperhatikan apa saja yang mereka makan. Meskipun itu disebut menyehatkan.
Golongan darah A adalah tipe sel darah merah yang memiliki kandungan antigen A dan memproduksi antibodi B yang berguna untuk melawan antigen B.
Menurut D'Adamo, orang dengan tipe darah A paling cocokuntuk mengonsumsi sayur-sayuran alias vegetarian, karena mereka tidak memiliki cukup asam lambunguntuk dapat mencerna daging.
Diet protein nabati seperti kacang, legumes, kedelai dan karbohidrat kompleks adalah makanan yang cocok untuk Anda yang memiliki golongan darah A.
Mereka yang memiliki golongan darah A perlu mewaspadai beberapa jenis buah yang bisa menimbulkan efek samping berupa gangguan kesehatan.
Melansir Buku Resep Hidangan Sehat Alami Selera Indonesia: Diet Sehat Golongan Darah A (2015) oleh Wied Harry Apriadji, Ahli naturopatis asal Amerika Serikat (AS), Dr. Peter J. D’Adamo, mengingatkan bahwa sebaiknya pemilik golongan darah A berhati-hati dengan empat buah berikut:
Pisang
Mangga
Jeruk
Pepaya
Baca Juga: Meskipun Enak dan Murah, Ternyata Golongan Darah B Tak Dianjurkan Makan Daging Ayam
Keempat jenis buah tersebut pasalnya dapat mencetuskan gangguan kesehatan, terutama pada saluran pencernaan, mengingat kandungan lektinnya cukup tinggi.
Lektin adalah protein mengikat sel tubuh pada glikoprotein dan glikolipid yang terekspresi pada permukaan sel, khususnya pada molekul glukosanya; dan memiliki kemampuan untuk membuat sel tersebut menggumpal.
Padahal, jika dibandingkan dengan pemilik golongan darah jenis lain, para pemilik golongan darah A memiliki tubuh yang cenderung lebih sensitif terhadap kandungan lektin dalam makanan.
Lambung pemiliki golongan darah A lebih sedikit memproduksi asam lambung, sehingga kemampuannya dalam mencerna makanan berat khususnya, sangat terbatas.