Sonora.ID - Ketika tertidur, pernahkah Anda mengalami mimpi mendapat burung yang secara acak tiba-tiba muncul?
Tak hanya sebatas bunga tidur belaka, mimpi tersebut ternyata dipercaya memberi berbagai pertanda yang sarat akan makna.
Mulai dari mendapat apa yang selama ini Anda inginkan, dikaruniai momongan, hingga ada orang yang ingin berbuat jahat padamu.
Hal ini disesuaikan dengan detail mimpi yang Anda alami.
Baca Juga: 4 Arti Mimpi Digigit Ular Menurut Primbon Jawa, Perhatikan Sikap Sehari-Hari!
Lantas, apa saja ya, arti mimpi mendapat burung tersebut?
Agar tak lagi penasaran, berikut arti mimpi mendapat burung seperti yang dikutip dari Grid.ID.
1. Arti mimpi mendapat burung karena diberi orang lain
Mimpi diberi burung oleh orang lain merupakan sebuah pertanda baik. Nampaknya hal ini menjadi pertanda akan datang seseorang yang menolongmu.
Seseorang yang dimaksud itu nantinya akan dikirim Tuhan untuk menolongmu keluar dari kesusahan yang selama ini anda alami.
Namun, jangan kaget siapa orang yang dimaksud. Sebab, yang membantu Anda akan datang secara tak diduga atau tak pernah terpikirkan.
Baca Juga: Tak Selalu Pertanda Buruk, Ini 6 Ragam Arti Mimpi tentang Penyihir
2. Arti mimpi menangkap burung perkutut
Mimpi menangkap burung perkutut adalah suatu pertanda baik dalam kehidupan Anda.
Bagi Anda yang telah memiliki pasangan, nampaknya Anda akan segera dianugerahi momongan. Terlebih jika Anda merupakan pasangan yang sudah lama menantikan momongan.
Selamat, ya!
3. Arti mimpi mendapat burung kenari
Mimpi mendapat burung kenari juga merupakan suatu pertanda baik di mana kebahagiaan akan datang menghampiri Anda.
Baca Juga: 4 Arti Mimpi Tenggelam, Maknanya Bisa Bikin Kamu Nangis dan Khawatir!
Kebahagiaan tersebut bisa berupa jodoh, anak, hingga karir dan ekonomi Anda yang makin bersinar.
Namun, tetap mawas diri dengan memperkuat usaha dan doa pada Sang Pencipta.
4. Arti mimpi menangkap burung hantu
Nerneda dengan mimpi-mimpi sebelumnya yang merupakan suatu pertanda baik, arti mimpi menangkap burung hantu justru memberi pertanda buruk.
Hal ini kemungkinan besar berhubungan dengan interaksi orang sekitar yang membenci Anda.
Tak hanya benci, orang tersebut bahkan ingin berbuat jahat pada Anda. Maka dari itu, Anda wajib berhati-hati dan tetap waspada.
Baca Juga: Kaya Raya dalam Sekejap Mata, Ini 5 Arti Mimpi Pertanda Rezeki Datang
Itulah empat arti mimpi menangkap burung yang harus Anda ketahui. Anda pernah alami yang mana?