Sonora.ID - Sudah dua tahun lamanya pandemi Covid-19 terjadi di seluruh dunia.
Segala aspek kehidupan harus menjalankan kebiasaan baru agar tetap bisa berjalan sebagai mestinya.
Lantas kapan sebenarnya pandemi mematikan ini akan berakhir?
Anak indigo Naomi mengungkapkan penerawangannya soal pandemi Covid-19 di tahun 2022.
Hal tersebut ia utarakan saat ditanya oleh Gilang Dirga di kanal YouTube Adiez Gilang yang dirilis pada 5 Januari 2022.
Sebelum menjelaskan situasi pandemi di tahun ini, Naomi mengungkap jika saat ini fenomena manusia di bumi cukup memprihatinkan.
Menurutnya, saat ini banyak sekali manusia-manusia yang memiliki sifat angkuh luar biasa.
Keangkuhannya itu bahkan bisa dikatakan telah mendahului Sang Pencipta.
"Manusia sekarang itu udah banyak yang sombong-sombong sampai udah berasa lebih hebat," kata Naomi kepada Gilang.
Bukan hal yang tidak mungkin jika pandemi ini mungkin saja sebuah terguran dari Tuhan.
Hanya saja, Naomi menjelaskan jika pandemi Covid-19 ini memberikan hikmah yang cukup besar untuk seluruh manusia yakni mencoba untuk hidup lebih baik lagi.
"Akhirnya ini cobaan buat kita untuk bisa lebih baik lagi, dan aku percaya banget kita udah melalui masa-masa itu dan udah banyak belajar juga," ucapnya.
Terkait ramalannya di tahun ini soal pandemi, Naomi mengatakan jika dirinya telah melihat tanda-tanda alam yang cukup baik.
Dirinya membeberkan jika tanda alam tersebut diharapkan merupakan tanda baik untuk dunia ini.
"Aku udah sempet liat tanda alam yang mudah-mudahan itu bertanda baik," ucapnya.