Sonora.ID - Tahun Baru Imlek 2573 akan hadir sebentar lagi, yakni pada tanggal 1 Februari 2022 mendatang. Tahun ini merupakan tahun Macan Air yang akan membawa keberuntungan bagi beberapa shio tertentu.
Banyak hal yang dipersiapkan oleh masyarakat Tionghoa dalam menyambut Imlek di setiap tahunnya.
Tak hanya hari raya, Imlek juga dikenal sebagai momen untuk membaca peluang dan peruntungan baru.
Banyak masyarakat percaya bahwa setiap tahun baru akan ada peluang dan kesempatan baru bagi mereka dalam mencapai tujuan.
Di Imlek tahun ini, ada beberapa shio yang diramalkan akan mendapat keberuntungan karena kebaikan dewa Cai Shen.
Baca Juga: Konglomerat Sejak Lahir, Ini 5 Shio yang Punya Garis Tangan Orang Kaya
Dewa Chai Shen adalah dewa yang menguasai kekayaan, harta, atau rezeki dalam mitologi Tiongkok.
Tentu Dewa Cai Shen tidak membagikan kekayaan kepada sembarang orang. Masyarakat Tionghoa percaya bahwa dengan sering berdoa, maka Dewa Cai Shen akan hadir dan mengabulkan doa mereka.
Berikut adalah tiga shio yang diramalkan akan mendapatkan kekayaan sebelum Tahun Baru Imlek 2573 lantaran kerap berdoa kepada Dewa Cai Shen:
1. Shio Babi
Shio pertama yang akan mendapatkan kekayaan sebelum Imlek 2573 kali ini adalah shio Babi.
Orang-orang yang lahir di tahun Babi biasanya kerap mengabiskan uang untuk hal-hal yang kurang penting.
Meski demikian, mereka rajin berdoa dan meminta kepada dewa Cai Shen agar pintu rezekinya selalu dibukakan.
Meski dikenal suka menghambur-hamburkan uang, Babi juga pintar dala berinvestasi dan menggandakan uangnya.
2. Shio Kuda
Shio berikutnya yang juga menjadi kesayangan dewa Cai Shen adalah shio Babi.
Baca Juga: Nasib Shio Hari Ini, 17 Januari 2022: 3 Shio yang Mendadak Jatuh Miskin
Karena keberuntungannya, orang-orang yang lahir di tahun Kuda dipercaya akan mendapatkan rezeki nomplok sebelum Imlek tiba.
Selama ini shio Kuda dikenal dengan hidup sederhana meskipun kerap bergelimang harta. Hal itu dilakukan karena Kuda dikenal sebagai sosok yang mudah bersyukur.
Apapun yang diterima, shio Kuda selalu menjadikannya sebagai anugerah yang diberikan dan tidak pernah mengeluh soal kekayaan.
Karena sifatnya itu, justru dewa Cai Shen amat menyayangi mereka dan menambahkan rezeki yang berlimpah keada shio Kuda.
3. Shio Kelinci
Terakhir, ada shio Kelinci yang juga menjadi shio kesayangan dewa Cai Shen.
Orang-orang yang lahir di tahun Kelinci tak pernah lelah berdoa untuk mendapatkan kekayaan untuk dirinya maupun untuk orang-orang yang ia kenal.
Kebaikan dan kerja keras Kelinci menjadi alasan mengapa Dewa Cai Shen dengan mudah mengabulkan keinginannya.