Sonora.ID - Menjadi salah satu negara dengan populasi terpadat membuat eksistensi India cukup dikenal di mata dunia.
India memiliki luas sekitar 3, 287 kilometer persegi dengan jumlah penduduk sebesar 1.280.004.385 jiwa.
Tentu, hal ini menjadi fakta mengejutkan bagi sebagian besar penduduk bumi. Namun, masih ada fakta lainnya yang bisa membuat rahangmu jatuh loh!
Terdapat 5 fakta unik India yang jarang diketahui oleh banyak orang, salah satunya punya spa khusus gajah!
1. India Punya Wilayah dengan Curah Hujan Tinggi
Banyak yang mengira bahwa India adalah negara yang dikelilingi oleh kawasan tandus yang jarang dihujani oleh air.
Padahal, India memiliki satu wilayah dengan curah hujan tinggi yang selalu basah setiap tahunnya.
Wilayah tersebut bernama Mawsynram, yaitu desa di Khasi, Meghalaya, India. Wilayah tersebut memiliki curah hujan 11.873 ml.
Mawsynram sangat berdekatan dengan Teluk Benggala, sehingga hujan akan secara konstan selama musim hujan terjadi.
Baca Juga: Unik dan Enak, Inilah Resep Nasi Goreng Hongkong yang Viral
2. India Punya Kantor Pos Terapung
Biasanya. kantor pos dibangun di atas dataran tengah kota untuk memudahkan akses pengiriman dan penerimaan surat.
Namun di India, terdapat satu kantor pos unik, yaitu Kantor Pos Terapung yang beroperasi di atas perahu.
Kantor Pos Terapung ini berada di Danau Dal, Srinagar. Uniknya, di dalam kantor pos tersebut ada filateli.
3. Ada Spa Khusus Gajah di India
Gajah menjadi salah satu hewan yang dianggap suci di India hingga diperlakukan dengan sangat baik di negara tersebut.
Fakta mengejutkannya, India punya spa khusus gajah loh!
Di spa tersebut, gajah akan mendapatkan pelayanan seperti pijat, mandi, dan disuguhi oleh banyak makanan enak.
Buat kamu yang penasaran, spa gajah ini bisa kamu kunjungi saat travelling ke Kerala.
Baca Juga: 13 Fakta Unik Burger yang Jarang Diketahui Orang: Burger Vegetarian Tidak Begitu Sehat!
4. India Menjadi Negara Pertama Mengonsumsi Gula
Proses mengubah tebu menjadi kristal gula pertama kali ditemukan oleh masyarakat India berabad-abad yang lalu.
Berangkat dari penemuan proses tersebut, masyarakat India menjadi yang pertama dalam mengonsumsi gula.
Bahkan karena penemuannya itu, banyak sekali yang datang ke India untuk mempelajari cara mengubah tebu menjadi kristal gula.
Oleh karena itu, gula pun mulai tersebar di dunia hingga saat ini.
5. India Memiliki Masjid Terbanyak di Dunia
Meskipun bukan negara dengan mayoritas beragama muslim, India memiliki masjid terbanyak di dunia.
Setidaknya, India punya sekitar 300.000 masjid dengan jumlah populasi muslim sebanyak 14,2%.
Masjid-masjid tersebut pun memiliki arsitektur yang indah, salah satunya adalah Masjid Jama di New Delhi dan Taj-Ul-Masajid di Bhipal.
Baca Juga: 13 Fakta Unik Burger yang Jarang Diketahui Orang: Burger Vegetarian Tidak Begitu Sehat!