5 Penyebab Hubungan Intim Terasa Sakit saat Masa Kehamilan, Apa Saja?

19 Januari 2022 16:00 WIB
Ilustrasi pasangan yang sedang bersedih.
Ilustrasi pasangan yang sedang bersedih. ( paxels.com / Alex Green)

2. Tubuh yang berubah

Perut bukan satu-satunya bagian tubuh yang berubah selama kehamilan. Saat hamil, Anda mungkin akan mengalami puting yang terasa lembut, kaki yang bengkak, rahim dan vagina yang meradang, dan gejala tak mengenakkan lainnya yang membuat seks terasa tidak menyenangkan.

Untuk menghindari rasa sakit, Anda dan pasangan perlu berkomunikasi untuk menemukan posisi terbaik. Misalnya, posisi berbaring miring guna mengurangi tekanan pada perut Anda.

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Alasan Pria Menyukai Payudara Wanita, Hayo Ngaku!

3. Mengidap infeksi

Menurut Jimmy Belotte, seorang obgyn di Fakultas Kedokteran Albert Einstein, dalam beberapa kasus, seks yang menyakitkan selama kehamilan bisa saja terjadi karena infeksi tertentu, seperti servisitis, vaginitis, penyakit radang panggul, atau korioamnionitis.

Beberapa kondisi di atas dapat membahayakan nyawa janin, jadi, hubungi dokter dan bicarakan tentang rasa sakit yang Anda alami selama kehamilan.

4. Miss V yang kering

Dr Belotte mengungkapkan bahwa Miss V yang kering sebenarnya jarang terjadi selama kehamilan. Namun, bila hal itu terjadi, kemungkinan dapat menimbulkan gesekan yang tidak nyaman saat berhubungan.

Untuk mengatasi masalah tersebut, coba gunakan pelumas berbahan dasar air dan hindari seks yang agresif atau buru-buru.

5. Terjangkit IMS

Infeksi menular seksual (IMS) juga dapat menyebabkan seks yang menyakitkan saat hamil.

Selain itu, IMS terkadang juga memiliki gejala lain, mulai dari luka genital hingga nyeri saat buang air kecil.

Jika Anda merasa mengalami IMS, Anda wajib segera menghubungi dokter. Sebab, banyak IMS yang dapat berdampak pada janin seperti herpes dapat menyebabkan masalah neurologis, gonore menyebabkan kelahiran prematur dan lahir mati, serta HPV yang dapat mempersulit persalinan.

Baca Juga: 3 Posisi Seks yang Aman dan Nyaman untuk Penderita Penyakit Paru-Paru

Itulah kelima penyebab hubungan intim terasa sakit saat hamil yang bisa saja terjadi. Anda pernah mengalaminya?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm