Hal itu karena pohon kelor yang memiliki daun beraroma menyengat sangat khas ini pun diyakini dapat melemahkan dan memusnahkan ilmu hitam.
2. Bambu kuning
Selain bisa digunakan sebagai tanaman hias, bambu kuning juga dipercaya sebagai tanaman pengusir setan dan jin.
Berbeda dengan bambu lainnya, bambu kuning dipercaya bisa menangkal energi negatif yang dimiliki oleh makhluk halus.
Masyarakat banyak yang percaya bahwa kekuatan bambu kuning sebagai pengusir jin ini akan semakin bertambah bila ditanam berdampingan dengan Tebu Ireng.
3. Pohon bidara
Pohon bidara atau tanaman yang memiliki nama latin Indian Jujube selama ini dikenal sebagai pohon obat-obatan.
Baca Juga: 7 Pohon yang Jadi Sarang Kuntilanak, Nomor 5 Banyak di Sekitar Anda
Selain digunakan sebagai obat, pohon bidara juga ternyata bisa digunakan untuk menangkal jin dan setan yang bersarang di rumah.
4. Pohon kaktus
Selain dinilai minimalis dan aesthetic, menanam kaktus di rumah juga bisa mengusir makhluk halus.
Sebagian orang menanam pohon kaktus ini untuk dijadikan penangkal gangguan mistis yang datang ke rumah mereka.
Mereka percaya bahwa pohon kaktus bisa menetralisir serangan santet dan menarik energi rezeki.
5. Bunga mawar
Tak hanya indah dengan warnanya yang cantik, bunga mawar juga termasuk dalam tanaman yang tak disukai oleh makhluk halus.
Bunga mawar yang indah juga dipercaya dapat menangkal serangan makhluk gaib.
Tanaman ini disebut bisa menyerap energi negatif yang muncul di sekitar rumah.
Dengan begitu, berbagai makhluk gaib yang berenergi negatif dijamin tak berani masuk rumah.