5 Tips Pacaran dengan Pria Sibuk, Stop Manja dan Lebih Mengerti?

20 Januari 2022 18:30 WIB
Ilustrasi pekerja keras.
Ilustrasi pekerja keras. ( Freepik)

Sonora.ID - Hidup bukan hanya tentang cinta dan hubungan asmara, ada banyak tanggung jawab yang juga harus dijalankan bersamaan dengan menjalin hubungan dengan pasangan atau calon teman hidup selamanya tersebut.

Meski demikian, sesibuk apapun seseorang, hubungan adalah hal yang dinamis sehingga membutuhkan usaha untuk bisa tetap terjalin dengan harmonis dan saling membuat nyaman satu dengan yang lain.

Pada saat beranjak dewasa, tanggung jawab pun semakin besar sehingga kerap kali seseorang tidak memiliki cukup waktu untuk menjaga komunikasi dengan pasangannya.

Berikut ini adalah 5 tips pacaran dengan pria yang sibuk.

Pahami

Kamu harus bisa memahami bahwa pasanganmu memang sedang memprioritaskan masa depannya dan mengejar cita-citanya, karena masa depan yang menyenangkan akan berhubungan dengan hubungan yang menyenangkan juga.

Sebelum itu, kamu pun harus memastikan alasan di balik keputusannya sibuk dengan karier atau bisnis yang ia jalani.

Jangan sampai pasanganmu sibuk untuk hal yang tidak jelas, ketika kamu sudah tahu alasannya, maka pahamilah.

Alih-alih emosi atau manja, kamu lebih baik memahami.

Baca Juga: 3 Hal Ini Bikin Awkarin Stop Gonta-ganti Pacar dan Terima Lamaran Gangga!

Berikan waktu

Tak hanya mengerti dengan kesibukkannya, kamu juga perlu untuk membiarkan dia fokus dengan pekerjaannya atau bisnisnya tersebut.

Cukup dengan memberikan waktu dan tidak menganggunya dengan rengekan manjamu, ia akan merasa bahwa kamu sudah cukup dewasa.

Berikan waktu untuk pasanganmu fokus.

Terima

Jika memang hal itu menjadi kesibukan wajib dan tanggung jawab yang harus diselesaikan, maka terimalah bahwa pasanganmu adalah orang dengan kesibukan yang tidak sedikit.

Kamu perlu menerima keadaan tersebut daripada protes.

Tak ada salahnya kamu mundur jika memang kamu tidak bisa menerima kondisi tersebut, karena penerimaan adalah hal wajib.

Kamu bisa?

Baca Juga: Bukan Hanya ke Pacar, Simak 4 Tips Stop Posesif kepada Sahabat!

Bicara apa adanya

Sebelum akhirnya mundur karena tidak bisa menerima, mungkin kamu bisa melakukan hal yang satu ini yaitu mengungkapkan perasaan yang kamu pendam selama ini bahwa kamu butuh dirinya meluangkan waktu untuk kamu.

Bicara apa adanya tentang apa yang kamu rasa dan biarkan dia mengambil tindakan.

Jika ia mau belajar membagi waktu antara karier dan percintaan, mungkin kamu akan merasa lebih baik, tapi kamu juga harus siap jika memang pekerjaannya tidak bisa ditinggalkan.

Komunikasi tetap harus dijaga meski kuantitasnya berkurang.

Luangkan waktu

Meski sibuk untuk mempersiapkan masa depan artinya juga mempersiapkan hubungan tersebut pada tahap yang lebih serius, tetapi hubungan baik harus tetap dijaga.

Maka, kamu perlu untuk menanyakan dan meminta pasanganmu meluangkan waktunya untuk memiliki quality time bersama.

Weekend pun menjadi salah satu jawaban, kamu bisa mengobrol bersama, piknik, atau jalan-jalan bersama demi menjaga keharmonisan hubungan tersebut.

Baca Juga: Sibuk Garap Bisnis Baru, Millen Cyrus Ubah Stres jadi Keuntungan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm