Rencananya, lanjut Ridwan Kamil, nama Tol Cisumdawu akan diubah menjadi Tol Ali Sadikin yang merupakan tokoh Sunda berpengaruh dalam kancah nasional. Perubahan nama ini merupakan aspirasi dari masyarakat.
"Muncul aspirasi masyarakat, Tol Cisumdawu jika tak ada halangan bisa dipertimbangkan namanya untuk diubah menjadi Ali Sadikin," kata Ridwan Kamil.
Di akhir, Ridwan Kamil mengungkapkan, bahwa saat ini ada tujuh ruas jalan tol di Jabar yang sedang dikerjakan.
"Nanti pada akhir Januari 2022 ini akan dilakukan ground breaking pembangunan Jalan Tol Cileunyi-Cilacap. Bahkan ada enam sampai tujuh jalan tol sedang dikerjakan. Ini menandai pentingnya Jabar dalam konstelasi nasional," pungkasnya.
Baca Juga: Mendadak Kaya, Warga Terdampak Tol Yogayakarta-Solo Diguyur 3 Triliun Uang Pembebasan Lahan