Eratkan Silaturahmi Antar SKPD, Setdaprov Kalsel Hadirkan Guru Jaro

27 Januari 2022 15:35 WIB
silaturahmi SKPD di lingkungan Pemprov Kalsel di Aula Dispersip
silaturahmi SKPD di lingkungan Pemprov Kalsel di Aula Dispersip ( Smart Banjarmasin/Razie)

Banjarmasin, Sonora.ID – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel), Setdaprov Kalsel mengadakan acara silaturhami di aula Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (Dispersip) Kalsel di Jl. A. Yani Km. 6,400 Banjarmasin, pada Kamis (27/01).

Agenda utama silaturahmi kali ini adalah mendengarkan tausiah dari KH. Ahmad Sanusi Ibrahim atau yang lebih familiar dipanggil Guru Jaro, pimpinan Pondok Pesantren Terpadu Nurul Musthofa Mabu'un Tanjung dan Majelis Ta'lim Darul Magfirah, Jaro Tabalong.

Selain Asisten III Administrasi Umum Setdaprov Kalsel dan sejumlah kepala SKPD, kegiatan silaturahmi juga dihadiri Habib Ubaidillah Alkaf dan tokoh Kabupaten Tabalong, Dardie.

Dalam tausiahnya, Guru Jaro berpesan kepada para jamaah yang hadir, untuk senantiasa mengingat Allah SWT dalam setiap kali beraktivitas. Sebab, kegiatan apa pun yang diniatkan karena Allah, maka hal itu menurutnya akan mendatangkan nilai ibadah.

“Jangan lupa bapak-bapak ibu-ibu ingat Allah dan Nabi-Nya dalam setiap kali beraktivitas, niscaya akan mendatangkan pahala dari Allah,” ungkap Guru Jaro.

Guru Jaro menjelaskan adanya 3 hal penting yang bisa menghadirkan ketenangan dalam hidup.Yaitu Salat, Selawat, dan Silatun.

Salat disini diartikan hubungan hamba kepada yang sang khalik. Sementara Selawat dan Silatun dimaknai komunikasi dengan Nabi Muhammad dan sesama makhluk.

“Ulun (saya) berpesan kepada yang hadir ini 3 hal penting, yaitu Salat, Selawat, dan Silatun,” pesannya lagi.

Terkhusus kepada Dispersip Kalsel, Ia berpesan agar selalu berupaya meningkatkan minat baca masyarakat, melalui kegiatan-kegiatan positif, baik di lingkungan Perpus Palnam sendiri, maupun di tempat lainnya.

Baca Juga: Tiga SKPD Pemko Banjarmasin 'Nihil' PAD, Potensinya Capai Milyaran

“Ini saya berpesan kepada Bunda Nunung (Kepala Dispersip Kalsel), teruslah berupaya meningkatkan minat baca masyarakat. Kegiatan ibu sudah positif, sesuai dengan ayat pertama yang diturunkan kepada Nabi Muhammad, yaitu Iqra’ (baca),’ harapnya.

Terakhir, Guru Jaro mengapesiasi Dispersip Kalsel yang menyediakan secara khusus rak buku yang menyediakan karya-karya dan juga biografi ulama-ulama banua.

“Saya merinding ketika meninjau perpustakaan tadi, disana ada (karya) Abah Guru Sekumpul dan lain-lain,” imbuhnya.

Mendapat sambutan positif dari Guru Jaro, Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie berterima kasih kepada semua pihak yang telah mengapresiasi kinerja Dispersip dalam upaya meningkatkan minat baca di Kalsel.

“Kami ucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan semua pihak, khususnya dari Abah Guru Jaro,” ucap Nurliani yang akrab disapa Bunda Nunung.

Keberhasilan Dispersip ini menurut Nunung tidak terlepas dari dukungan banyak, terutama arahan dari kepala daerah.

“Ini tidak terlepas dari kerja keras semua pihak yang tentunya atas arahan Paman Birin (Gubernur Kalsel),” ucapnya.

Tidak berpuas diri, pihaknya menurut Nunung akan terus berusaha, agar budaya membaca masyarakat Kalsel terus meningkat.

“Kami tetap berusaha agar minat baca terus meningkat,” pungkasnya.

Baca Juga: Tak Cair Tanpa Ada SPM. Ihwal Tunggakan Insentif Nakes di Banjarmasin

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm