Sonora.ID – Beberapa bulan terakhir makanan jenis apapun yang menggunakan saus mentai sebagai tambahannya memang sedang digemari oleh masyarakat lokal.
Mentai sendiri adalah saus khas Jepang yang terbuat dari telur ikan kod atau ikan pullock yang dicampur dengan mayonnaise dan biasanya diolah atau dijadikan topping dalam makanan Jepang.
Bentuknya kuning kemerahan dan teksturnya lembut seperti keju mozzarella.
Nah, biasanya makanan yang kerap menambahkan mentai sebagai topping-nya adalah dimsum, sushi hingga nasi panggang.
Untuk Anda yang masih bingung memilih menu sarapan besok pagi, yuk coba buat nasi panggang mentai yang lezat dengan cita rasa seakan langsung meleleh di lidah.
Lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit.
Lumuri kembali ayam dengan bawang putih, garam dan merica bubuk. Tusuk-tusuk menggunakan garpu. Diamkan 15 menit.
Panggang di atas pan yang sudah diberi margarin. Balik hingga matang. Potong-potong serong. Sisihkan.
Tumis bawang putih di atas pan dengan sisa margarin memanggang ayam. Tumis hingga harum. Tambahkan daun jeruk. Aduk rata.
Masukkan nasi putih. Aduk rata. Bubuhi garam dan merica bubuk. Aduk rata.
Sendokkan nasi ke dalam cup aluminium persegi panjang ukuran sedang. Beri irisan ayam di atasnya.
Sendokkan toping di atasnya. Panggang di dalam oven dengan api bawah pada suhu 180 derajat Celsius 5-15 menit hingga matang. Torch bagian atasnya. Taburi seledri.