Sonora.ID - Senyum disebut sebagai metode beribadah. Selain sebagai ibadah, ini segudang manfaat senyum bagi kesehatan.
Penelitian menunjukkan bahwa anak-anak tersenyum rata-rata 400 kali per hari, dibandingkan dengan rata-rata orang dewasa bahagia yang tersenyum 40-50 kali per hari.
Selain itu, penelitian menunjukkan bahwa orang yang tersenyum tampak lebih disukai, sopan, dan kompeten.
Berikut, segudang manfaat senyum bagi kesehatan, dikutip dari Henry Ford Livewell.
Membuat mood lebih baik
Manfaat senyum bagi kesehatan yang pertama adalah membuat mood lebih baik. Dengen memberikan senyuman, maka seseorang akan melepaskan endorfin.
Baca Juga: 5 Zodiak Paling Menggemaskan, Ada Saja Tingkahnya yang Bikin Senyum
Endorfin akan membantu seseorang merasa lebih bahagia dan lebih positif.
Sebuah penelitian di Scientific American menemukan bahwa ekspresi wajah, seperti tersenyum, dapat meningkatkan mood seseorang dan meningkatkan pikiran positif.