Sonora.ID – Kenaikan investor dari kalangan Gen Z dan para milenial sudah banyak bertebaran di Indonesia.
Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Hasan Fawzi juga menyampaikan bila investor milenial dan Gen Z suka investasi pada sektor yang bersinggunan dengan kehidupan sehari-hari seperti teknologi digital.
Bahkan, sebesar 88 persen dari total investor 2019 hingga per November 2021 cukup kuat digenggam oleh anak muda yang kelahairan 1981 hingga 1997.
Berbagai tujuan dilakukan anak muda untuk melakukan investasi, salah satunya untuk memperkaya diri di masa tua.
Investasi yang berupa penanaman modal yang bisa dilakukan hingga jangka panjang ini, tidak berhenti pada investasi emas atau saham.
Namun, ada jenis investasi lain yang bisa dipilih dan dilakunan anak muda zaman sekarang, tentunya dengan profik risiko masing-masing.
Rekomendasi investasi ini dinilai bikin kamu kaya di masa tua, bukan hanya sedang populer namun 3 investasi ini dipercaya paling menguntungkan. Lantas apa saja 3 investasi tersebut? Berikut penjelasannya:
1. Investasi Bisnis
Terkadang kita ingin memiliki bisnis, tapi tidak punya waktu untuk menjalankan bisnis seorang diri karena pekerjaan sehari-hari belum bisa ditinggalkan.
Baca Juga: 3 Rahasia Hidup Milenial Sukses! Muda Foya Foya, Tua Kaya Raya
Melakukan investasi bisnis menjadi pilihan yang tepat untuk permasalahan tersebut.
Kamu bisa melakukan penanaman modal atau asset pada bidang bisnis yang kamu inginkan, yang sudah ada wujudnya atau mungkin akan dirintis.
Kamu bisa menggunalan dana untuk mengembangkan bisnis yang sudah kamu pilih dan dari keuntungan bisnis tersebut, kamu bisa mengantongi laba yang sudah kamu sepakati sejak awal.
Atau kamu bisa membangun bisnis dan menaruh kepercayaan kepada orang lain untuk mengelolanya. Tentu saja cara ini juga akan menyita waktu, tenaga serta budget yang kamu miliki.
Rekomendasi bisnis paling menguntungkan yaitu:
2. Investasi Properti
Sebutan investasi properti pasti tak asing lagi untuk kamu. Bila kamu memiliki tabungan yang sudah menggunung, ini saatnya kamu melakukan investasi properti.
Membeli properti atau real estate dengan tujuan mendapat keuntungan dari harga sewa atau jual bisa memberikan keuntungan di masa depan untuk kamu.
Kamu bisa membeli properti berupa apartement, toko, ruko, tanah atau bahkan vila. Dan dari apa yang kamu beli tersebut bisa kamu sewakan untuk jangka panjang.
Baca Juga: Peran Penting Developer dalam Membangkitkan Industri Properti
Dari cara tersebut tentunya kamu akan mendapatkan keuntungan dan laba dari harga sewa yang telah kamu tetapkan.
Atau jika ingin melakukan investasi properti dengan investor lain, kamu bisa melakukan investasi properti secara online.
Investasi properti secara online bisa menggunakan cara P2P lending dan membeli saham emitmen properti.
3. Investasi Bank
Salah satu cara aman untuk melakukan investasi yaitu dengan cara investasi bank.
Investasi bank yang akan membuat anak muda kaya di usia tuan anti juga tak hanya bisa dilakukan satu cara saja, dengan membeli saham di emitmen bank tertentu.
Namun ada 2 cara lain yang bisa kamu lakukan, yaitu dengan cara deposito dan tabungan berjangka.
Dengan deposito kamu bisa menyimpan uang lebih banyak dengan suku bunga lebih tinggi dibanding tabungan biasa. Hanya saja, nominal melakukan deposito tidak bisa sembarangan dan itu sudah ditentukan.
Bukan hanya itu, untuk melakukan deposito kamu juga perlu bersabar, karena uang dan suku bungan yang sudah kamu depositkan tidak bisa diambil dalam waktu yang sudah kamu setujui.
Bila memang ingin tetap diambil, bukan untung yang kamu dapat namun potongan uang yang akan kamu terima.
Sedangkan dalam tabungan berjangka, kamu bisa menambung setiap bulan sesuai dengan kemampuan. Namun aturan yang digunakan sama dengan deposito.
Kamu memiliki jangkan waktu atau tenor seperti deposito dan uang tidak bisa ditarik dalam waktu yang sudah kamu tentukan.
Baca Juga: Kinerja Keuangan Bank Big 4 Sudah Rilis, Siapa Juaranya?