Sonora.ID – Meski seringkali dijadikan hiasan, benda-benda rumahan yang sering dijadikan koleksi ternyata bisa jadi tempat tinggal makhluk halus lho.
Benda-benda ini konon memiliki daya magis yang bisa menarik makhluk halus dan tinggal dalam waktu yang lama.
Pada dasarnya, keberadaan hantu atau makhluk tidak kasat mata memang tidak sedikit orang yang memercayainya.
Namun, menurut kepercayaan mereka, bahwa makhluk halus pun bisa hidup berdampingan dengan manusia.
Itulah mengapa jika rumah yang kamu tinggali juga bisa ditinggali pula oleh makhluk tak kasat mata dengan daya tarik benda-benda berikut ini.
Menurut pakar spiritual Kang Sudiro, setidaknya ada 3 benda yang bisa jadi tempat permanen para makhluk halus.
Oleh sebab itu, sebaiknya pemilik rumah segera menyingkirkan benda-benda ini.
Meski demikian, tidak semua benda yang disebutkan berikut ini dihuni oleh makhluk halus. Terpenting, harus terus rajin beribadah agar terhindar dari gangguan jin atau pun makhluk halus.
Daripada penasaran, berikut ini sederet benda yang ada di rumah kamu disebut ditinggali makhluk halus, yuk simak:
Baca Juga: Ternyata 6 Perilaku Keliru Ini Justru Bikin Hantu Betah Tinggal di Rumah Kamu
Patung
Patung memang menjadi salah satu benda yang sudah digunakan sejak jaman dulu untuk ritual makhluk halus.
Makhluk halus pun senang dengan patung bahkan bisa tinggal disana. Jadi enggak heran kalau patung menjadi salah satu tempat favorit jin atau makhluk halus untuk bersemayam disana.
Tentunya, ini bisa menjadi salah satu energi negatif di rumah.
Lukisan
Meski umumnya lukisan untuk memperindah rumah, namun siapa sangka makhluk halus bisa tinggal permanen disana.
Lukisan sangat disukai oleh makhluk halus dan menjadi salah satu tempat tinggal mereka.
Boneka
Terakhir, benda di rumah yang bisa bikin makhluk halus betah bersemayam disana yaitu boneka.
Sempat geger fenomena aneh di dunia maya, terkait adopsi spirit doll yang berisi jin dan makhluk halus.
Ternyata memang benar, makhluk halus amat menyukai boneka dan akan tinggal di dalamnya jika ada seseorang yang mengundang.
Baca Juga: Jangan Buat Mereka Marah! Ini 4 Cara Jitu Usir Makhluk Halus tanpa Membahayakan Diri