4. Kaktus
Kaktus tidak hanya populer untuk tanaman hias, tapi dipercaya bisa sebagai penangkal ilmu hitam.
Melansir dari berbagai sumber, tanaman kaktus dipercaya tidak disukai oleh makhluk dari dimenso lain karena kaktus bisa melemahkan energi negatif makhluk gaib, termasuk serangan santet.
5. Pohon Kelor
Tidak hanya bisa dijadikan obat herbal dibagian daun pohon kelor.
Namun, tanaman yang satu ini diyakini bisa menangkal serangkan ilmu hitam.
Masyarakat Jawa kuno juga percaya bila campuran daun kelor yang dihaluskan dan dicampurkan dengan minyak zaitu bisa mengusir jin maupun setan yang ada di tubuh manusia.
Bukan hanya itu saja, tanaman ini juga dipercaya bisa mengusir setan karena bau yang menyengat.
Baca Juga: Bahaya Bisa Bikin Gila, Inilah 5 Ciri-ciri Seseorang di Santet
6. Pohon Bidara
Pohon bidara memiliki berbagai manfaat untuk obat tradisional dan ini sudah ada zaman dulu.
Berbagai penyakit seperti radang tenggorokan, wasir, ambeien, iritasi kulit bisa diminimalisir dengan tanaman ini
Bahkan, ada yang percaya bila Pohon Bidara akan mengeluarkan energi positif di malam hari untuk melindungi lingkungan di sekitarnya dari serangan santet.
Maka tak heran bila kamu melihat Pohon Bidara yang rimbun yang tumbuh dekat rumah.
7. Tanaman Kemuning Jawa
Memiliki nama ilmiah Murraya Paniculata, tanaman Kemuning Jawa dinilai dapat menolak serangan santet maupun gangguan makhluk halus.
Bentuk bunga yang mirip melati ini juga dinilai bisa mengobati berbagai penyakit karena bakteri.
Baca Juga: Ngeri! 3 Boneka Santet di Indonesia Ini Lebih Seram dari Spirit Doll