Sonora.ID – Belum lama ini video TikTok, adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fuji, ditegur lantaran pangku Gala Sky di dalam mobil.
Dalam video tersebut Gala terlihat hanya dipangku, sementara kekasih Thariq Halilintar ini tetap memakai sabuk pengaman.
Menanggapi postingan video tersebut, TikTokers Ragil Mahardika menegur Fuji karena memangku Gala di mobil saat sedang dalam perjalanan.
Sambil meminta maaf, Ragi menyampaikan nasihatnya untuk Fuji.
"Saya cuma mau bilang, kenapa tidak belajar dari kejadian yang pernah ada," kata Ragil di akun TikTok @ragilmahardikafred3.
"Kalau bawa anak di dalam mobil jangan dipangku, diletakkan di tempat khusus anak, dan dipakaikan seatbelt-nya," lanjutnya.
Baca Juga: Bukan Jadi Penurut, Ini 5 Dampak Buruk Akibat Anak Sering Dipukul
Nasihat itu diberikan sebenarnya tidak hanya untuk Fuji, tapi untuk orang pada umumnya yang masih belum sadar pentingnya meletakkan anak dalam posisi yang tepat saat berkendara.
Nah, dari Fuji dan nasihat Ragil kita bisa belajar, mengapa penggunaan car seat penting untuk keselamatan anak.
Berdasarkan data Korlantas POLRI, pada tahun 2020, telah terjadi kecelakaan sebanyak 100.028 dengan jumlah korban meninggal mencapai 23.529.
Sementara CDC mencatat, ada 1.100 anak usia 14 tahun ke bawah yang meninggal akibat kecelakaan di Amerika.
Siapapun pastinya tidak ingin mengalami kejadia buruk tersebut, namun tidak ada salahnya mencegah agar hal-hal berbahaya tidak trjadi.
Salah satunya dengan mendudukkan anak di car seat saat sedang berkendara.
Sering disepelekan, masyarakat Indonesia perlu tahu kalau car seat dapat meminimalisir dampak cedera yang mungkin akan terjadi akibat terjadinya kecelakaan.
Fungsi utama dari car seat adalah melindungi kepala, leher dan tulang belakang anak dari risiko cedera.
Penggunaan car seat juga perlu dikenalkan pada anak sejak dini, tujuannya agar ia tahu tempat seharusnya ia mesti duduk dengan tenang.
Baca Juga: Paket Lengkap! Ini 7 Rahasia Membesarkan Anak yang Bahagia dan Sukses
Ini juga bisa mencegah si kecil berkeliaran di dalam mobil, dan membahayakan keselamatannya.
Untuk lebih jelasnya berikut 5 manfaat car seat untuk keselamatan anak yang perlu diketahui orangtua di Indonesia.
Meminimalisir cedera akibat Kecelakaan
Melansir CDC, penggunaan kursi keamanan khusus tersebut pada anak dapat mengurangi risiko kematian pada bayi usia di bawah satu tahun sebesar 71% dan pada balita sebesar 54%.
Sementara pada anak-anak dan orang dewasa, penggunaan sabuk pengaman mengurangi risiko kematian dan cedera serius sekitar setengahnya.
Hal ini tentu lebih penting dibandingkan harus memangku si kecil saat di mobil.
Bila si kecil dibiarkan tanpa pengaman, mereka tidak memiliki perlindungan saat terjadi kecelakaan.
Seperti yang kita tahu, kecelakaan bisa terjadi di mana pun dan kapan pun. Menggunakancar seat bisa menjadi bentuk tanggung jawab orang tua untuk melindungi keselamatan anak.
Baca Juga: Mama Muda Wajib Tahu, Nih! Cara Memandikan Bayi yang Benar dan Aman
Mencegah anak terjatuh dalam mobil
Kondisi jalan yang tidak rata atau kondisi yang memaksa sopir untuk menginjak rem mendadak bisa terjadi kapan saja.
Saat itu terjadi dan anak tidak menggunakan kursi keamanannya, anak bisa saja terjatuh. Sementara saat anak duduk di car seat dengan sabuk yang terpasang sempurna, anak bisa tetap aman tanpa risiko terjatuh.
Supir juga bisa saja mengantuk di perjalanan dan tentu sangat berbahaya bila si kecil hanya ditempatkan dalam pangkuan tanpa pengaman apa pun.
Memudahkan orangtua
Salah Satu Manfaat Menggunakan Car Seat Anak Memangku atau menggendong anak selama di perjalanan tentu akan melelahkan.
Apalagi bila perjalanan merupakan perjalanan jarak jauh. Orang tua bisa saja kelelahan dan tertidur saat masih memangku si kecil.
Padahal saat menggunakan kursi keamanan khusus untuk anak, baik Parents maupun anak bisa sama-sama beristirahat selama di perjalanan.
Saat ini telah tersediacar seat yang diperuntukkan untuk bayi sejak lahir. Memakaikannya pada anak bukan hanya dapat menjaga keselamatannya, tetapi juga dapat melatih kemandirian.
Mendudukkan anak di kursinya sendiri di mobil juga dapat membentuk sebuah kebiasaan baik hingga kelak anak semakin besar.
Saat sudah terbiasa, orangtua tidak perlu kesulitan menghadapi anak yang menolak duduk di car seat.
Awalnya anak mungkin akan menangis karena merasa tidak nyaman. Namun, bila car seat digunakan secara konsisten, anak akan paham bahwa itu adalah sebuah aturan yang tidak boleh dilanggar.
Baca Juga: 5 Hal Penting yang Anak Perempuan Bisa Pelajari dari Sosok Ayah
Orang Tua Bisa Berkendara Lebih tenang
Tak perlu khawatir bila Bunda atau Ayah harus pergi berdua saja dengan si kecil.
Selama dapat memastikan kursi keamanan terpasang dengan baik dan sabuk terkunci dengan sempurna, Anda tetap bisa berkendara dengan lebih fokus dan tenang.
Si kecil pun bisa merasa lebih nyaman karena pandangannya lebih luas untuk melihat pemandangan di luar. Bila perlu, berikan juga mereka mainan favorit yang aman.
Cara pasang seat yang benar
Dikutip dari nidirect.gov.uk, berikut tips menggunakan car seat untuk anak:
Baca Juga: 3 Nilai Penting yang Anak Laki-Laki Bisa Pelajari dari Sosok Ibu