6 Tips Dekorasi Ruang Belajar yang Nyaman

18 Februari 2022 17:10 WIB
Ilustrasi ruang belajar
Ilustrasi ruang belajar ( kompas.com)

Sonora.ID - Ruang Belajar merupakan salah satu tempat yang saat ini dibutuhkan anak-anak untuk kegiatan belajar jarak jauh.

Oleh karena itu, pastikan ruang belajar yang kamu miliki di rumahmu dapat didekorasi sebaik mungkin.

Hal itu penting dilakukan agar anak-anakmu bisa merasa nyaman, sehingga mereka dapat berkonsentrasi sepenuhnya pada saat kegiatan belajar berlangsung.

berikut ini enam tips dekorasi ruang belajar yang nyaman.

1. Pilih warna dinding yang mendukung proses belajar

Warna dinding dan langit-langit di ruang belajar dapat memengaruhi mood dan tingkat konsentrasi anak.

Hijau muda, kuning, dan biru dianggap pilihan warna yang baik untuk merangsang produktivitas.

2. Tetap terorganisir

Agar nyaman, ruang belajar harus dibuat serapi mungkin dan terbebas dari kekacauan yang mengganggu.

Pisahkan barang-barang yang ada di ruang belajar sesuai kategorinya agar anakmu mudah menemukan barang yang akan dicarinya nanti.

3. Gunakan pencahayaan alami

Ruang belajar adalah tempat di mana seorang anak harus bisa menjadi produktif dan terasah. Untuk memastikan ini, sediakan cahaya alami sebanyak mungkin di dalam ruang belajar.

Jika memungkinkan, buatkan jendela agar sinar matahari bisa masuk ke dalam ruang belajar. Tambahkan ventilasi udara di atas jendela, agar sirkulasi udara menjadi lancar.

Cahaya yang alami dan terang akan membuat anak merasa positif serta waspada saat belajar dan mengerjakan tugasnya.

Baca Juga: 10 Ciri Anak Indigo yang Perlu Orangtua Ketahui, Punya Kebiasaan Unik

4. Hias dinding

Menghias dinding merupakan salah satu cara yang dapat menciptakan suasana yang asik dan menarik.

Kamu bisa menghias dinding dengan beragam hiasan kata-kata penyemangat, benda-benda dekoratif, maupun memasang wallpaper.

Tambahkan beberapa item yang sesuai dengan gaya anakmu, misal seni dinding pribadi. Jika anakmu menginginkan tambahan aksesori, pandu mereka untuk menambahkan yang dibutuhkan saja.

Hindari menambahkan aksesoris berlebihan yang hanya akan mengganggu konsentrasi belajarnya.

5. Sediakan kursi yang nyaman

Agar memberikan kenyamanan saat belajar atau mengerjakan tugas sekolah, sediakan tempat duduk yang nyaman.

Beli kursi berlengan yang nyaman dan empuk untuk membuat ruang belajar terasa hangat dan menarik. Perhatikan meja bel

6. Perhatikan meja belajar

Pilih meja dengan ruang kaki yang cukup, serta ukuran permukaan meja yang cukup besar untuk melaksanakan kegiatan belajar selama berjam-jam.

Kamu juga dapat memilih meja belajar yang memiliki laci dan rak untuk menambah ruang penyimpanan dan mengatur buku-buku di dalamnya.

Baca Juga: Tidak Hanya Hilangkan Stres, Ini 4 Manfaat Belajar Alat Musik Sejak Dini

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm