Kecap asin: 100 ml
Gula: 100 g
Madu: 50 ml
Sup Miso
Pasta kedelai: 50 g
Kaldu ikan: 100 ml
Garam: 2 g
Gula: 5 g
Baca Juga: Resep Cinnamon Roll Menggunakan Rice Cooker, Anak Kost Bisa Buat
Pelengkap:
Saus wijen
Mayones
Daun bawang
Cara Membuat:
– Bumbui daging wagyu dengan bawang putih, garam, dan lada hitam. Ratakan ke seluruh bagian.
– Gulingkan daging ke dalam tepung terigu, lalu celupkan ke telur yang sudah dikocok lepas.
– Baluri daging dengan tepung panko. Jika ingin lapisan lebih tebal, celup kembali ke dalam telur, kemudian ke tepung panko.
– Goreng secara deep fry dalam minyak panas selama 5 menit dengan api sedang. Angkat, tiriskan.
– Saus jamur: Tumis bawang bombai, bawang putih, dan jamur kancing yang telah dipotong tipis dengan butter. Setelah layu, matikan api.
– Blender tumisan, tambahkan kecap asin, gula, dan madu. Saus jamur siap digunakan.
– Sup miso: Panaskan kaldu ikan. Tambahkan pasta kedelai, aduk hingga seluruhnya larut. Bumbui dengan garam dan gula.
– Penyajian: Potong tipis wagyu yang telah digoreng. Siapkan stone stove dan sterno gel (gel yang biasa digunakan sebagai bahan bakar saat memasak)
– Masak potongan daging di stone stove hingga mencapai kematangan yang diinginkan. Sajikan dengan saus jamur dan pelengkap.
Baca Juga: Resep Risotto dengan Parmesan, Rasanya Cocok dengan Lidah Indonesia