Sonora.ID - Daun kelor menjadi salah satu daun yang cukup banyak ditanam di Indonesia. Selain sering digunakan untuk memasakn daun kelor juga bisa dijadikan sebagai caliman bergizi.
Pasalnya didalam daun kelor mengandung banyak vitamin dan juga kandungan baik.
Adapun kandungan pada daun kelor yang penting yaitu vitamin dan mineral. Detailnya, vitamin B6, vitamin B2, vitamin C, vitamin A, zat besi, dan magnesium.
Daun kelor juga mengandung protein nabati. Satu mangkuk daun kelor (sekitar 21 gram) mengandung protein 2 gram.
Salah satu makanan yang cocok dibuat dari daun kelor adalah agar agar. Penasaran cara memasaknya berikut alat dan bahannya.
Baca Juga: Resep Seblak Bihun, Belum Banyak yang Tahu! Tinggi Peluang Usaha
Bahan:
700 ml susu cair tawar
100 gram gula pasir
100 gram daun kelor segar, rebus 5 menit dengan 150 ml air panas, blender halus
1 bungkus agar-agar bubuk
1/2 sendok teh jeli bubuk
1/8 sendok teh garam
Cara Membuat Puding Daun Kelor:
Ambil 100 ml susu cair. Aduk rata bersama agar-agar, jeli bubuk, garam dan gula pasir.
Panaskan susu cair. Kecilkan api. Masukkan campuran agar-agar. Aduk rata hingga mendidih.
Masukkan blenderan daun kelor. Aduk. Tuang ke dalam cetakan. Biarkan beku.
Baca Juga: Resep Nugget Ayam Homemade, Tanpa Pengawet dan Lebih Sehat Dikonsumsi Si Buah Hati!