“Kami turut berduka cita atas meninggalnya korban yang melintas di lokasi kejadian. Dan hari ini tanggal 21 Februari, tim kami mengunjungi keluarga korban untuk menyampaikan belasungkawa sekaligus menjaga silaturahmi," ungkapnya.
Baca Juga: Dukung Energi Hijau, PLN Siap Serap Listrik 4,5 MW dari PLTM Pantan Cuaca
Pada kesempatan yang sama, Hariadi juga mengimbau pelanggan yang mengalami gangguan/keluhan kelistrikan di rumahnya atau di lingkungan sekitarnya dapat melaporkan langsung melalui aplikasi PLN Mobile.
Caranya mudah yaitu mengunduh aplikasi PLN Mobile melalui Playstore atau Appstore dan ikuti panduan langkah-langkah selanjutnya. Setelah itu, silakan pilih menu Pengaduan.
"Kami selalu menerima saran dan masukan untuk membangun pelayanan terbaik bagi pelanggan," kata Hariadi.