Baia merupakan kota yang dijuluki sebagai Las Vegas milik Italia di masa lalu. Ini disebabkan oleh Baia yang memiliki banyak villa serta spa.
Tetapi miris, akibat ada fenomena alam, Baia pun tenggelam di teluk dekat Napoli.
Meskipun sudah tenggelam, para turis tetap dapat mendatangi Baia untuk melihat sisa reruntuhannya melalui scuba diving.
4. Kota Neversink - Amerika Serikat
Neversink merupakan kota buatan yang terletak di utara New York pada tahun 1798.
Namun, akibat adanya kebutuhan untuk waduk baru di New York, pemerintah setempat pun memutuskan untuk menenggelamkan Neversink.
Baca Juga: 5 Negara Terkecil di Dunia, Ada yang Luasnya Kurang dari 1 KM Persegi!
Berbeda dengan arti nama kota tersebut, kini Neversink sudah tidak ada dan digantikan sebagai waduk baru bagi New York.
5. Kota Nan Madol - Pulau Kecil Micronesia
Terakhir, terdapat Nan Madol yang menjadi kota hilang dari peradaban manusia yang terletak di laut lepas Micronesia.
Kota ini dibangun 800 tahun yang lalu, tetapi sudah ditinggalkan ratusan tahun yang lalu.
Nan Madol yang menjadi kota hilang dari peradaban manusia ini menginspirasi novelis HP Lovecraft untuk menciptakan Cthulhu, dewa jahat, yang bersemayan di pulau tenggelam bagian Micronesia.