Bisa Raih Omzet Jutaan Rupiah, Ini 3 Kiat Sukses untuk Betah Jalankan Bisnis di Tanah Rantau

1 Maret 2022 13:05 WIB
Ilustrasi: Bisa Raih Omzet Jutaan Rupiah, Ini 3 Kiat Sukses untuk Betah Jalankan Bisnis di Tanah Rantau
Ilustrasi: Bisa Raih Omzet Jutaan Rupiah, Ini 3 Kiat Sukses untuk Betah Jalankan Bisnis di Tanah Rantau ( Pixabay)

Sonora.ID – Bukan hal yang tak mungkin untuk seorang anak rantau yang jauh dari keluarga untuk membuka bisnis sampingan agar dapat menunjang pendapatan.

Meski akan lebih merasa lelah karena sedang bekerja sekaligus menjalan bisnis, namun semua usaha bisa saja akan memberikan omzet jutaan rupiah serta keuntungan bagi kamu yang sedang menjalankan suatu bisnis.

Sayangnya, tidak semua orang bisa betah untuk berbinis apalagi di tanah rantau yang lingkungannya saja sulit untuk didekati dan bikin enggak betah.

Oleh sebab itu, seorang pebisnis apalagi pemula perlu merancang strategi serta kiat khsusus untuk bisa betah berbisnis di tanah rantau agar bisa raih omzet jutaan rupiah.

Lantas apa saja kiat tersebut? Berikut 3 kiat sukses agar betah jalankan bisnis di tanah rantau dan raih omzet jutaan rupiah:

Buka Diri untuk Mencari Jaringan

Salah satu hal dasar yang harus kamu lakukan ialah membuka diri seluas-luasnya untuk membuka jaringan dan mencari mitra bisnis.

Memang akan sulit, kiat sukses urutan pertama ini harus kamu lalui untuk bisa menawarkan produk serta menjalan bisnis kamu agar lebih luas dan berkembang.

Salah satu cara paling mudah mencari jaringan untuk berbisnis di tanah rantau yaitu dengan bergaul dan mengakrabkan diri dengan rekan kerja serta tetangga tempat kamu tinggal.

Baca Juga: 3 Orang Penting Harus Ada Saat Berbisnis, Usaha Lebih Aman dan Damai Sentosa

Kamu bisa berteman dan berkenalan dengan siapapun tanpa mengenal status sosial, ras serta agama demi berjalannya bisnismu dengan baik.

Dari situ kamu bisa mencari pelaggan atau mitra yang kamu butuhkan untuk berbisnis.

Syukur-syukur kamu akan mendapatkan senior yang bisa membimbingimu untuk melakukan bisnis di tanah rantau.

Pergi ke Tempat Baru

Kamu bisa menjelajah ke tempat baru untuk sekedar jalan-jalan atau melakukan survey lokasi untuk bisnis yang kamu jalankan.

Bukan hanya untuk sekedar refreshing, namun hal ini bisa kamu lakukan juga untuk menambah pengetahuan serta ide dari bisnis yang akan kemu kembangkan.

Luangkan sedikit waktu mu di akhir pekan untuk melakukan hal ini.

Sebab, kegiatan untuk pergi ke tempat bari selain bikin kamu betah di tanah rantau juga berpotensi untuk kamu melihat peluang bisnis yang sedang naik dauk di tempat kamu tinggal sekarang.

Percaya Diri dan Optimis

Hal yang perlu dilakukan serta ditanamkan pada diri sendiri untuk membuat kamu betah serta sukses binis di tanah rantau yaitu rasa percaya diri dan optimis.

Hal tersebut menjadi kunci utama yang harus kamu lakukan agar tetap betah hidup serta bebisnis di tanah rantau.

Baca Juga: Tips Sukses Jalani Bisnis Bareng Teman, Dijamin Usaha Lancar dan Cuan Mengalir

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm