Sonora.ID - Bukan Raffi Ahmad namanya jika ia tidak membuat jagat dunia hiburan Indonesia heboh akan tingkah lakunya.
Kini, suami Nagita Slavina itu pun menyusul Vicky Prasetyo berbincang-bincang dengan bintang video panas Maria Ozawa atau Miyabi.
Dalam video tersebut, Raffi Ahmad memuji Maria Ozawa dengan panggilan cantik setelah menyapanya.
“Hai Miyabi, apa kabar?," sapa Raffi Ahmad dalam video yang diunggahnya dalam Instagram, Jumat, 4 Maret 2022.
Menanggapi sapaan Raffi, Miyabi pun menjawab singkat dalam video tersebut.
"Hai," jawab Miyabi singkat.
Tak buang kesempatan, Raffi Ahmad kemudian memuji Miyabi dengan mengatakan bahwa dirinya cantik hingga membuat wanita asal Jepang tersebut tersipu malu.
“Kamu cantik banget Miyabi, Kapan kamu datang ke Indonesia? Kamu datang ke rumahku," ujar Raffi Ahmad.
Miyabi pun tak merespons ajakan Raffi Ahmad namun ia hanya dapat tertawa. Tak hanya Miyabi, Raffi Ahmad juga menyapa model dewasa asal Jepang lainnya bernama Eimi Fukada.
Melalui akun Instagramnya, Raffi Ahmad terlihat berkomunikasi dengan Eimi Fukada usai perempuan tersebut dihubungi oleh teman-teman dari Evelyn Nada Anjani.
Dalam kesempatan itu, Raffi juga meminta agar Eimi Fukada mau datang ke Indonesia.
"Fukada Eimi, Fukada. Nanti datang ke Indonesia ya" sapa Raffi Ahmad heboh.
Sebelumnya Vicky Prasetyo telah bercengkerama dengan Miyabi dan membuat perempuan tersebut menyapa Vicky kembali.
“Nice to meet you ???? and hello @vickyprasetyo777,” respons Miyabi dalam kolom komentar Raffi Ahmad.