Cara membuat kacang bawang
1. Pertama-tama, panaskan minyak dan goreng bawang putih dan bawang merah. Setelah kering, angkat dan tiriskan. Remaskan kedua bahan tersebut.
2. Goreng kacang tanah dalam minyak bekas bawang yang sudah dipanaskan di atas api kecil sampai kacang terlihat kuning keemasan dan matang. Angkat dan tiriskan.
3. Sangrai daun jeruk, kucai, dan juga ebi sampai tercium bau harum dan kering. Angkat.
4. Tanpa mematikan kompor, campur bumbu yang telah sangrai, kacang tanah, garam, bawang goreng, dan juga bawang merah goreng. Aduk seluruh bahan sampai kering di atas api kecil.
5. Masukkan kacang bawang dalam toples agar tetap renyah.
Baca Juga: Menu Berbuka Puasa Simple, Ini Resep Es Alpukat Cokelat Milo
Demikian resep kacang bawang yang renyah dan tidak pahit. Tertarik untuk memasaknya hari ini?