Resep Camilan Sederhana Kacang Bawang, Lengkap dengan Tips agar Tidak Pahit

7 Maret 2022 16:35 WIB
Ilustrasi kacang bawang.
Ilustrasi kacang bawang. ( Dok. Sajian Sedap)

Sonora.ID - Di masa pandemi di mana masyarakat diimbau untuk tidak banyak melakukan kegiatan di luar rumah, resep camilan sederhana kian diburu untuk mematikan rasa bosan.

Jika Anda juga sedang mencarinya, Anda bisa mencoba resep kacang bawang untuk disajikan bersama keluarga.

Ada sedikit tips untuk Anda agar kacang bawang tidak terasa pahit, yakni usahakan untuk tidak menggoreng kacang dan juga bawang secara bersamaan, melainkan secara terpisah.

Akan lebih baik jika bawang yang digoreng terlebih dahulu yang kemudian disusul oleh kacang.

Selain menghindari rasa pahit yang membuat kenikmatannya berkurang, minyak yang sebelumnya digunakan untuk menggoreng bawang akan menambah wangi harum pada kacang.

Sedikit catatan, resep ini menggunakan ebi atau udang kecil-kecil yang dikeringkan. Jika Anda alergi atau tidak menyukainya, Anda dapat menghapus ebi dari daftar bahan.

Baca Juga: Resep Kue Ape yang Lembut dan Bersarang, Jajanan Jadul untuk Nostalgia

Jika sudah tak sabar ingin membuatnya, simak resep kacang bawang yang dikutip dari laman web Sajian Sedap berikut ini.

Resep kacang bawang

Bahan:
400 gram kacang tanah kupas
4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, diiris halus
4 tangkai kucai, diiris halus
2 sendok makan ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan
1/2 sendok teh garam
6 sendok makan bawang putih
2 sendok makan bawang merah
500 ml minyak untuk menggoreng

Cara membuat kacang bawang

1. Pertama-tama, panaskan minyak dan goreng bawang putih dan bawang merah. Setelah kering, angkat dan tiriskan. Remaskan kedua bahan tersebut.

2. Goreng kacang tanah dalam minyak bekas bawang yang sudah dipanaskan di atas api kecil sampai kacang terlihat kuning keemasan dan matang. Angkat dan tiriskan.

3. Sangrai daun jeruk, kucai, dan juga ebi sampai tercium bau harum dan kering. Angkat.

4. Tanpa mematikan kompor, campur bumbu yang telah sangrai, kacang tanah, garam, bawang goreng, dan juga bawang merah goreng. Aduk seluruh bahan sampai kering di atas api kecil.

5. Masukkan kacang bawang dalam toples agar tetap renyah.

Baca Juga: Menu Berbuka Puasa Simple, Ini Resep Es Alpukat Cokelat Milo

Demikian resep kacang bawang yang renyah dan tidak pahit. Tertarik untuk memasaknya hari ini?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm