Sonora.ID - Skincare atau perawatan kulit umumnya dilakukan untuk membuat wajah sehat sehingga terlihat bersih dan berseri.
Namun, sebagian orang mungkin mengalami kondisi di mana kulitnya tak menunjukkan perubahan meski rajin menggunakan produk perawatan wajah.
Penyebab rajin skincare-an tapi wajah tidak glowing ini bisa dipicu oleh berbagai hal, baik itu berkaitan dengan produk yang bermasalah atau kondisi kulit Anda sendiri.
Melansir dari Huffpost, inilah beberapa penyebab skincare tidak bekerja.
Baca Juga: Ini 2 Cara Mudah dan Akurat Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Sudah Tes?
Penyebab skincare tidak bekerja
1. Produk sudah kedaluwarsa
Sama seperti makanan, produk skincare juga bisa kedaluwarsa sehingga tidak seefektif dulu. Maka dari itu, penting untuk selalu memeriksa produk label agar tidak membuang waktu.
2.Kurang eksfoliasi
Kurangnya pengelupasan kulit atau eksfoliasi juga bisa menjadi alasan lain mengapa produk skincare tidak bekerja karena lapisan sel kulit mati yang menumpuk dapat mencegah produk menembus secara efektif.
3. Kulit terbiasa dengan produk
Kendati terdengar aneh, dokter kulit bersertifikat Jeffrey Fromowitz menjelaskan bahwa mungkin saja suatu produk berhenti bekerja setelah kulit terbiasa, sehingga cobalah untuk sering memutar produk.
"Tubuh hanya menyesuaikan, dan menggunakan produk menjadi sesuatu yang dianggap new normal untuk kulit Anda,” katanya.
Ia juga menambahkan, “Terkadang mengubah rutinitas, produk, dan urutan penggunaan dapat memperpanjang waktu produk memberi Anda manfaat kulit yang positif.”
Baca Juga: Yuk, Menjaga Kesehatan Kulit Wajah Agar Sehat Terawat Serta Awet Muda!
4. Tidak menerapkan produk pada waktu yang tepat
Faktor penyebab skincare tidak bekerja yang mengejutkan lainnya adalah Anda tidak menerapkan produk di waktu yang tepat.
Contohnya seperti retinol yang seharusnya digunakan pada malam hari sebelum tidur, bukan selama siang hari.
5. Tidak konsisten dengan rutinitas
Alasan nomor satu produk berhenti bekerja dari waktu ke waktu Anda tidak melakukannya secara konsisten karena hal ini merupakan kuncinya.
6. Tempat penyimpanan produk yang salah
Meskipun memang petunjuk penyimpanan pada label produk acap kali diabaikan, namun hal tersebut sebenarnya perlu diperhatikan.
Pasalnya, sinar matahari dan lingkungan yang terlalu panas atau terlalu lembab dapat merusak bahan aktif yang digunakan dalam produk.
7. Produk tidak cukup kuat
Jika produk tertentu seperti antiperspiran dan retinol terus digunakan dengan kekuatan rendah, produk tersebut mungkin tidak akan efektif.
Jadi, apabila Anda merasa bahwa ini merupakan penyebab skincare tidak bekerja pada kulit, Anda dapat menambah kekuatan produk tersebut.