Caranya hanya satu, Mei harus mengikuti ritual yang diikuti secara rutin oleh keluarganya.
Hal ini disebabkan, karena panda merah dianggap sebagai kutukan di keluarganya.
Namun, Mei harus menunggu satu bulan penuh hingga bulan merah datang dan ia bisa keluar dari kutukan sang panda merah.
Awalnya hal itu membuat Mei frustasi. Ia tidak bisa membayangkan harus menahan emosinya agar sang panda merah tidak berubah tiba-tiba.
Lantas, hal ini membuat orangtua Mei mengurungnya di suatu kamar.
Hingga akhirnya, Priya, Miriam, dan Abby mencarinya karena Mei tidak tampak di sekolah.
Setelah pertemuan itu, Priya, Miriam, dan Abby pun menenangkan hati Mei. Bahkan, membuat Mei percaya diri dengan dirinya.
Sampai akhirnya, bulan merah pun datang. Mei, ibu, ayah, nenek, dan tante-tantenya pun menggelar ritual untuk mengusir panda merah.
Bukannya melepaskan panda itu, Mei justru mempertahannya. Dengan panda itu, Mei merasa bisa menjadi dirinya sendiri.
Nah, itulah review film Turning Red. Apakah Kamu sudah menontonnya?