Cetak Sejarah Lagi, “Squid Game” & Lee Jung Jae Raih Piala Di Critics Choice Awards 2022!

14 Maret 2022 18:25 WIB
Lee Jung Jae, Park Hae Soo & Jung Ho Yeon
Lee Jung Jae, Park Hae Soo & Jung Ho Yeon ( allkpop)

Sonora.ID - Squid Game kembali mencetak prestasi di kancah Internasional.

Drama original Netflix yang dibintangi Lee Jung JaePark Hae Soo dan Jung Ho Yeon ini telah berhasil membawa pulang piala Critics Choice Awards 2022.

Pada Minggu (14/3) waktu setempat, "Squid Game" dinobatkan sebagai pemenang Best Non-English Language TV Series dalam ajang penghargaan tersebut.

Adapun dalam kategori ini, drama tersebut berhasil unggul daripada 5 pesaingnya.
Bukan kaleng-kaleng, "Squid Game" bahkan sukses mengalahkan serial kriminal hits asal Spanyol "Money Heist".

Selain itu, drama ini juga mengalahkan serial komedi Meksiko "Acapulco", serial komedi Prancis "Call My Agent", "Lupin" thriller dari Prancis, dan drama kriminal Meksiko-Amerika, "Narcos: Mexico".

Lee Jung Jae juga mencetak sejarah sebagai aktor Korea Selatan pertama yang memenangkan Best Actor in A Drama Series di ajang penghargaan ini.

Kemenangan "Squid Game" mencetak sejarah sebagai drama Korea pertama yang memenangkan Critic Choice Awards.

Ajang penghargaan yang diprakarsai Critic Choice Association ini mengerahkan 500 kritikus film dan siaran televisi dari Amerika Utara untuk melakukan penilaian.

Pada tahun ke-27 helatan ini digelar di Los Angeles, Amerika Serikat.

Baca Juga: Dinanti-nanti Para Pecinta Hallyu, Ini 4 Drama Korea yang Tayang Februari 2022

Squid Game adalah serial drama survival melalui televisi internet asal Korea Selatan yang ditulis dan disutradarai oleh Hwang Dong-hyuk.

Dengan hanya 9 episode saja, Squid Game berhasil menarik perhatian seluruh penonton di dunia bahkan sempat viral.

Selain pemilihan aktor dan aktris yang pandai berakting, sutradaranya pun sudah menciptakan cerita ini sejak lama.

Bahkan aktris yang menjadi pemeran utama yaitu Jung Ho Yeon merupakan model dan belum pernah berakting. Squid Game membuatnya beruntung dan aktingnya sangat memuaskan.

Squid Game menjadi drama Korea tahun 2021 yang sampai saat ini sering mendapat penghargaan baik di Korea maupun internasional.

Itu membuktikan bahwa Squid Game menjadi salah satu drama Korea yang diapresiasi dan sukses besar.

Baca Juga: BTS Pop Up Store Hadir di Jakarta, Begini Cara ARMY Masuk dan Tata Tertibnya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm