Kamu juga dapat berolahraga supaya berat badan selalu terjaga dan menjaga daya tahan tubuh.
Perbanyaklah minum air putih karena sangat bagus untuk lancarnya haid.
2. Istirahat cukup
Saat stress atau sedang memikirkan banyak hal, ternyata dapat menghambat datangnya haid lho.
Maka dari itu obat yang paling ampuh untuk mempercepat datangnya haid adalah istirahat yang cukup karena tubuh dan pikiran akan lebih tenang.
Usahakan kalau mau istirahat, matikan atau redupkan lampu kamar serta atur suhu kamar sehingga tidak kepanasan atau kedinginan.
3. Konsumsi vitamin C
Vitamin C ini mengandung asam askorbat yang bisa mempercepat menstruasi.
Vitamin ini bisa meningkatkan kadar estrogen dan menurunkan kadar hormon progesterone.
Vitamin C ini ternyata didalamnya mengandung buah jeruk, blackcurrant, brokoli, bayam, serta tomat yang juga baik untuk tubuh.
4. Jaga pola makan sehat
Kebiasan dalam mengonsumsi makanan yang tidak sehat atau makanan cepat saji adalah makanan yang mengandung bahan pemanis tambahan dan pengawet yang dapat memicu lambat datangnya haid.
Oleh karena itu, mulai sekarang coba menjaga pola makan sehat dengan perbanyak konsumsi buah dan sayuran hijau ya serta diperbolehkan mengonsumsi kacang karena mengandung banyak lemak baik omega-3 sehingga menstruasi menjadi lancar kembali.
Baca Juga: Ladies, 6 Makanan Ini Harus Dihindari saat Haid! Bisa Perburuk PMS